SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang harus menyerah saat bertandang ke Markas Rans Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada Jumat (6/10/2023).
Laskar Mahesa Jenar pun takluk dengan skor tipis 2-1 dengan sang tuan rumah yang memiliki julukan The Prestige Phoenix.
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius mengakui, permainan tim lawan lebih baik. Bahkan pertahanan Rans sulit ditembus.
"Selamat untuk Rans, Rans tampil lebih baik, inilah sepak bola, dia yang tampil lebih baik yang memenangkan pertandingan," ujarnya usai pertandingan.
Namun demikian, ia menyebut sudah melakukan upaya terbaik. Hingga memasukan Taisei Marukawa di babak kedua.
"Kita tahu, Marukawa absen di dua pertandingan sebelumnya, sementara Gali dan Vitinho tampil bagus di pertandingan sebelumnya," ucapnya.
"Soal marukawa jatuh dan tidak mendapatkan pinalti, tidak ingin memberikan komentar, karena wasit juga manusia, kadang melakukan kesalahan," ujar Gilbert.
Ia menyebut, PSIS Semarang masih belum menunjukan performa terbaiknya saat laga away atau tandang.
"Kalau terlalu percaya diri, tentu tidak, memang Permainan PSIS kali ini sangat buruk, berbeda saat main di home jatidiri tampil lebih baik," ujarnya.
Baca Juga: RANS Nusantara FC vs PSIS Semarang, Eduardo Almeida Pastikan Timnya Berusaha Redam Agresivitas Lawan
Sementara itu Pemain PSIS Semarang, Septian David Maulana juga mengatakan permainan tim kali ini tidak dalam performa baik. Kesalahan terus dilakukan dan membuat kesempatan Rans Nusantara FC mencetak gol.
"kami koordinasi antar pemain kurang baik, semoga kedepan bisa segera memperbaiki," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal