
SuaraJawaTengah.id - Timnas Indonesia dikabarkan akan melakukan uji coba melawan Iran sebelum Piala Asia 2023. Kabar ini disiarkan oleh media Iran, Sarpoosh dan Tasnim.
Dalam laporannya, Iran sedang mencari calon lawan untuk persiapan Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia pun menjadi salah satu bidikannya.
Skuad berjuluk Team Melli ini akan berlaga di Piala Asia 2023. Tak cuma itu, mereka juga akan menjalani laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Untuk persiapan, Iran mempersiapkan laga uji coba dengan menantang Jepang. Namun pihak Jepang belum menyetujui ajakan tersebut.
Pasalnya, Jepang sudah mengagendakan untuk melawan Thailand pada 1 Januari 2024 mendatang. Kini, Iran pun membidik Timnas Indonesia sebagai lawan untuk laga uji coba. Kabarnya, laga ini akan digelar secara tertutup.
Bagi Timnas Indonesia, melawan Iran di laga uji coba sebelum “berperang” di Piala Asia 2023 menjadi kesempatan yang sangat berharga.
Pasalnya, Iran merupakan salah satu tim kuat di Asia dan menjadi salah satu tim yang difavoritkan untuk menjuarai Piala Asia 2023 di Qatar tahun depan.
Iran kini menduduki peringkat ke-23 FIFA atau menjadi tim Asia dengan peringkat tertinggi. Mereka unggul atas Jepang yang menduduki peringkat ke-24 FIFA.
Timnas Indonesia sendiri sudah beberapa kali bertemu dengan Iran. Menurut catatan 11vs11.com, Iran dan Indonesia telah bertanding lima kali sebelumnya.
Dari lima pertemuan yang terjadi, Timnas Indonesia tak pernah menang dengan rincian menelan empat kekalahan dan sekali bermain imbang.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
Diisukan Jadi Dirtek Timnas Indonesia Kini Simon Tahamata Ngamuk Gak Dapat Kerjaan
-
Makian dan Pujian Alan Shearer untuk Calon Bek Timnas Indonesia Pascal Struijk
-
Dulu Remehkan Timnas Indonesia Kini Bakal Latih Pascal Struijk, Siapakah Dia?
-
Nasib Sial Klub Anyar Kevin Diks di Bundesliga: 3 Kekalahan Beruntun
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
Penyaluran KUR BRI Jadi Bukti Dukungan Nyata Bagi UMKM, Nilai Mencapai Rp42,23 T
-
Kisah Sekeluarga Terjebak di Kontrakan Horor, Banyak Hantu yang Menyerupai
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Nikmati Akhir Pekan Makin Seru dengan Cuan Tambahan!
-
Ramalan Sabtu Legi Menurut Kitab Primbon Jawa: Hari Baik untuk Introspeksi dan Penyucian Diri
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Solusi Cuan Cepat di Tengah Aktivitas Padat