SuaraJawaTengah.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka melakukan rapat dengan Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Indonesia, Abdulla Salem Al Dhaheri, pada Selasa (31/10/2023). Rapat itu membahas rencana pembangunan rumah sakit di Kota Solo.
Abdulla Salem mengatakan RS tersebut nantinya akan lengkap.
"Ini akan jadi rumah sakit yang detail, salah satu rumah sakit lengkap di Indonesia yang fokus pada kardiologi," kata Abdullah Salem usai melaksanakan rapat di Solo Technopark.
Terkait soal pengelolaan kata Abdullah, belum dibahas secara detail. Namun RS tersebut akan dibangun di satu kompleks dengan Solo Technopark.
"Ini masih membicarakan tentang konstruksi, karena kami ingin mempercepat proses pembangunan," katanya.
Dalam kesempatan itu Gibran menyampaikan lahan yang akan digunakan untuk membangun rumah sakit merupakan lahan yang sebelumnya ditawarkan untuk pembangunan pusat kebudayaan Islam.
"Ini kan dulu kami tawarkan untuk Islamic Center, tapi enggak jadi. Beliaunya senang di sini. Di sini kan hidup semua," katanya.
Lebih lanjut, Gibran menyebut pemerintah kota berupaya meningkatkan fasilitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
"Pasti kami kan ingin menambah banyak lagi fasilitas kesehatan di Kota Solo," katanya.
Baca Juga: Persilakan Gabung Golkar, Djarot Singgung Niat Baik Gibran untuk Kembalikan KTA PDIP
"RS Kasih Ibu itu sudah di-upgrade jadi gede banget, RS Kustati di-upgrade jadi gede, RS Ibu Fatmawati kita gedein juga. Ini kami bikin satu lagi nanti," Gibran menambahkan.
Berita Terkait
-
Deretan Nyanyian PDIP Soal Prabowo Gibran, Kecewa Dikhianati Jokowi
-
Ganjar Pranowo Balas Komentar Postingan Netizen di Twitter, Netizen: Kaya Style-nya Gibran
-
Persilakan Gabung Golkar, Djarot Singgung Niat Baik Gibran untuk Kembalikan KTA PDIP
-
Gibran Akui Sudah Dikontak Soal Makan Siang Bareng Wapres Ma'ruf Amin, Tapi Harinya Belum
-
Undang 3 Capres Makan Siang, Jokowi Ingin Lindungi Gibran atau Turunkan Tensi Politik?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli