SuaraJawaTengah.id - Belakangan ini Gunung Slamet menunjukkan peningkatan aktivitas. Statusnya yang semula dari normal menjadi waspada.
Peningkatan status level Gunung Slamet di level II atau waspada sudah terjadi sejak 19 Oktober 2023. Sebelumnya, sudah cukup lama gunung setinggi 3.432 meter itu berstatus normal.
Gunung Slamet yang membentang di lima Kabupaten Brebes, Tegal, Pemalang, Purbalingga, dan Banyumas ini juga menyimpan cerita misteri soal ramalan Jayabaya.
Apalagi statusnya Gunung Slamet sedang waspada. Seperti diketahui dalam ramalan Jayabaya disebutkan jika Gunung Slamet meletus. Konon akan membelah Pulau Jawa menjadi dua.
Ramalan Jayabaya sendiri masih dipercaya oleh masyarakat. Beberapa ramalan seperti keberadaan kereta api, pesawat terbang, proses pendangkalan sungai, dan diberlakukannya pajak bumi dan bangunan merupakan sederet ramalan Jayabaya yang menjadi kenyataan.
Dikutip akun X @kisahtanahjawa, peningkatan aktivitas Gunung Slamet belakangan ini hanya siklus lima tahunan sering dikaitkan dengan momentum pemilihan umum.
Gunung Slamet pernah meletus hebat pada tahun 1786 dan diprediksi letusan akan kembali terulang. Konon, ada potensi letusan yang jauh lebih dahsyat di masa depan.
Namun soal ramalan Jayabaya itu tidak bisa diprediksi kapan peristiwa besar tersebut akan terjadi. Sebagai manusia, tentu kita hanya bisa waspada dengan melihat gejala-gejala alam.
Gunung Slamet juga oleh sebagian masyarakat dipercaya sebagai pusat pulau Jawa. Diceritakan akun ini kalau Gunung Slamet tersiar mitos dijaga oleh tujuh penunggu tak kasat mata.
Baca Juga: Mitos dan Fakta Konsumsi Buah Kepel yang Bisa Meningkatkan Libido, Percaya?
Ketujuh penjaga itu diantaranya adalah, Mbah Renti, Mbah Atas Angin, Mbah Tapak Angin, Mbah Semput, Mbah Brantayuda, Mbah Sapujagat, dan Mbah Raga. Merekalah yang disebut sebagai penunggu dari Gunung Slamet.
Kira-kira begitulah singkat cerita tentang misteri ramalan Jayabaya dan mitos penunggu Gunung Slamet.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya