SuaraJawaTengah.id - Memasuki masa kampanye pemilu 2024, juru kunci kompleks pemakamam Ki Ageng Pandanaran, Suwarno sudah mulai sibuk menyambut calon legislatif (caleg) yang datang berziarah.
Secara terang-terangan Suwarno bahkan bercerita dalam sebulan terakhir ini makam Ki Ageng Pandanaran sudah ramai di ziarahi para caleg dari berbagai partai politik.
"Ada dari PDIP, Golkar, dan lain-lainnya. Mereka (para caleg) pasti mengenalkan identitas partainya," kata Suwarno saat ditemui Suara.com, Selasa (5/12/2023)
Para caleg juga yang datang berziarah ke makam Ki Ageng Pandanaran dengan niat supaya diberikan kemudahan selama mengikuti pesta demokrasi 2024.
Baca Juga: Tegaskan Netralitas TNI dan Polri, Kapolda Jateng: Melanggar Langsung Disanksi!
Menurut Suwarno, sebagai pendiri Kota Semarang Ki Ageng Pandanaran ternyata nggak hanya di hormati masyarakat Kota Lunpia saja. Pasalnya banyak caleg yang datang berziarah berasal dari luar Semarang.
"Datangnya ke sininya ya nggak pasti, kadang siang, kadang malam. Ada juga tim sukses caleg dan utusan bupati maupun walikota untuk meminta izin bermunajat semalam suntuk," jelasnya.
Secara garis besar para caleg atau peziarah pada umumnya berziarah ke makam Ki Ageng Pandanaran setiap hari Jumat Kliwon, Jumat pahing dan malam Jumat pon.
Peziarah juga diperbolehkan untuk menginap di area kompleks pemakaman. Akan tetapi, Kata Suwarno hanya dibatasi tiga malam saja.
"Setiap harinya ada sekitar 50 orang yang datang berziarah. Jumlah peziarah semakin naik ketika hari Sabtu dan Minggu," katanya.
Baca Juga: Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud Ungkap Dugaan Keterlibatan Kepolisian dalam Pemilu 2024
Selain itu, dari daerah-daerah pulau Jawa. Para peziarah di makam Ki Ageng Pandanaran juga ada yang datang dari luar pulau Jawa seperti daerah Bengkulu dan Kalimantan.
Berita Terkait
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Tunggu Perda Disahkan, Dana Rp300 Juta per RW di Depok Cair 2026
-
Gelar Kampanye Sosial di Panti Asuhan, Comminfest 2025 Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang bagi Anak
-
Bantah Dukung 02, Larissa Chou Tegas Tak Pernah Kampanyekan Paslon Mana Pun
-
Batal Gelar Program Sarapan Bergizi Gratis, Pramono Bakal Renovasi Kantin Sekolah Biar Bisa Jadi SPPG
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara
-
Wapres Gibran Mudik, Langsung Gercep Tampung Aspirasi Warga Solo!
-
Tragedi Pohon Tumbang di Alun-Alun Pemalang: Tiga Jamaah Salat Id Meninggal, Belasan Terluka