SuaraJawaTengah.id - Aktor sinetron yang pernah membintangi 'Tukang Ojek Pengkolan' Furry Setya Raharja alias Mas Pur semakin menggebu jadi pendamping Ade Bhakti di kontestasi Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Semarang.
Seperti diketahui mantan camat viral Ade Bhakti masuk ke dalam sosok potensial calon Wali Kota Semarang bersama sejumlah tokoh lainnya seperti Hevearita G Rahayu, Yoyok Sukawi dan Iswar Aminuddin.
Jadwal Pilwakot Semarang sendiri akan dilaksanakan tanggal 27 November tahun 2024 ini.
Mengetahui rekannya masuk sosok potensial hasil lembaga survei AKSARA Research and Consulting. Mas Pur memiliki ketertarikan menjadi pendamping Ade Bhakti.
Semangat Mas Pur pun kian mengobar setelah beberapa media online di Kota Semarang memberitakan terkait ketertarikan dirinya menjadi calon Wakil Wali Kota Semarang.
"Info fotografer resmi dan cetak baliho sehari jadi ndessss," tulis Mas Pur di insta stroy sembari mencantumkan sumber berita SuaraJawaTengah.id.
Di slide berikutnya Mas Pur bahkan sampai memention akun instagram Ade Bhakti perihal persiapannya untuk maju di Pilwakot Semarang nanti.
"Mohin izin pak Ade, saya tak pesan jas dulu," ujarnya.
Rupanya postingan Mas Pur di insta story itu langsung direspon oleh Ade Bhakti. Mantan Camat Gunungpati ini hanya memberi pernyataan singkat.
"Gunungpati pride," balas Ade Bhakti.
Sebelumnya, meski belum terang-terangan berminat jadi calon Wali Kota Semarang. Ade Bhakti seolah senang namanya masuk ke dalam bursa Pilwakot Semarang 2024.
"Bismillah," ucap Ade Bhakti di akun instagramnya sembari mengunggah portal berita tentang namanya berpeluang maju Pilwakot Semarang 2024.
Unggahan Ade Bhakti sontak itu mematik mantan pemain sinetron Ojek Pengkolan Mas Pur. Bahkan lelaki yang lahirnya di Kota Semarang ini bersedia menjadi pendamping Ade Bhakti.
"Aku dadi wakilmu piye pak (aku jadi wakilmu gimana pak)," tutur Mas Pur melalui akun instagramnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli