SuaraJawaTengah.id - Nama striker Timnas Kyrgyzstan, Joel Kojo menjadi salah satu pemain bidikan PSIS Semarang yang bakal menggantikan Carlos Fortes pada Liga 1 musim 2024/2025.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menyebut telah melakukan komunikasi dengan sang pemain.
"Kojo memang punya karakter yang ngeyel dan cocok sekali menjadi buruan kita. Kita juga udah bicara dengan agen. Dan sudah ada penarawan, tentu kita masuk daftar list tim pelatih untuk diburu pada musim depan," ujar Yoyok di Semarang pada Kamis (1/2/2024).
Diketahui, nama Kojo mendadak booming di Indonesia setelah ia mencetak gol untuk Timnasnya pada laga menghadapi Oman, Kamis (25/1/2024) malam.
Gol dari Joel Kojo membuat Kyrgyzstan mampu menahan imbang Oman 1-1 dan membuat Timnas Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia Qatar 2023 sebagai peringkat ketiga terbaik keempat.
Joel Kojo pun banyak disebut oleh netizen untuk dapat direkrut oleh klub Liga 1 karena mampu membantu Timnas Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia.
Yoyok Sukawi juga lantas menceritakan bahwa timnya juga memang memantau pemain-pemain Timnas negara lain pada saat laga internasional.
"Kalau kami yang sekiranya cocok pasti kami pantau. Gali Freitas kemarin kan juga karena di Timnas menonjol dan kami tertarik dan sekarang jadi salah satu bintang di Liga 1," tutup Yoyok Sukawi.
Baca Juga: Bawa 21 Pemain, PSIS Semarang Siap Hadapi Laga Tandang BRI Liga 1 Melawan Persebaya
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan
-
BRI Peduli Salurkan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu di Purwodadi
-
7 Fakta Penemuan Pendaki Syafiq Ali Usai 17 Hari Hilang di Gunung Slamet