SuaraJawaTengah.id - Menjelang ramadan, kebutuhan pokok selalu mengalami kenaikan yang signifikan. Hal itu seakan sudah menjadi tradisi di dunia perdagangan di Indonesia.
Misalnya kini, harga cabai di tingkat petani di Kabupaten Temanggung, mulai merangkak naik karena produksi berkurang.
Kepala Bidang Hortikultura dan Perkebunan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kabupaten Temanggung Sumarno menyampaikan harga cabai merah keriting mencapai Rp45.000 per kilogram dari sebelumnya Rp25.000 per kilogram.
Kemudian harga cabai rawit merah di tingkat petani yang semula Rp30.000 per kilogram naik menjadi Rp46.000 per kilogram.
Baca Juga: Jelang Ramadan, Pj Gubernur Jateng Minta Kepala Daerah Pastikan Ketersediaan Pangan
"Harga cabai di Kabupaten Temanggung terus merangkak naik karena pasokan dari petani berkurang. Menurunnya produktivitas sekitar 20 persen ini akibat pengaruh hujan, banyak tanaman cabai milik petani terserang hama," katanya dikutip dari ANTARA pada Jumat (8/3/2024).
Ia menyampaikan pada kondisi normal, produktivitas cabai bisa mencapai sembilan hingga 10 ton per hektare, namun karena pengaruh hujan hanya tujuh hingga delapan ton per hektare.
"Pada musim hujan ini secara pengendalian hama penyakit juga bertambah, pengeluaran petani untuk belanja pestisida, insektisida maupun fungisida menjadi bertambah," katanya.
Ia menyampaikan meskipun ada penurunan produktivitas pihaknya menjamin ketersediaan cabai selama bulan Puasa hingga Idul Fitri mendatang karena luas tanaman cabai di Temanggung mencapai 9.500 hektare yang tersebar di sejumlah kecamatan.
Selama ini cabai dari Temanggung selain untuk memenuhi kebutuhan lokal juga dikirim ke Jakarta.
Baca Juga: Tak Harus Datang Lebih Pagi, Peserta JKN Kini Bisa Gunakan Antrean Online Saat Ke Faskes
Berita Terkait
-
Pangkas Ketimpangan Pembangunan, Ahmad Luthfi Upayakan Tarik Investor ke Jateng Bagian Selatan
-
Tinjau Pasar Induk, Pramono Sebut Fluktuasi Harga Cabai Masih Stabil
-
Info Harga Pangan Terbaru: Cabai Rawit Tembus Rp102.200 per Kg!
-
Sempat Berkurang Akibat Beberapa Faktor, Kementan Pastikan Pasokan Cabai di NTB Kembali Normal
-
Lakukan Sidak, Menko Pangan Hingga Mendag Temukan Harga Cabai Masih Pedas
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Berkat Program Speling, Banyak Penyakit Terdeteksi Secara Dini
-
BRI Peduli Bagikan 1.500 Paket Sembako untuk Warga Jatingaleh
-
Curhat Nelayan Cilacap ke Gubernur Ahmad Luthfi: Rebutan Solar hingga Masalah Tambak Udang
-
Pertamina Sabet BUMN Terbaik CSR Jateng: Ungguli Perusahaan Lain dalam Atasi Kemiskinan Ekstrem!
-
Di Tengah Isu Efisiensi, Astra Daihatsu Optimis Capai Target Penjualan di Jateng