SuaraJawaTengah.id - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Temanggung, mengebut perbaikan jalan alternatif untuk persiapan mudik Lebaran 1445 Hijriyah.
Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah Pemeliharaan Jalan dan Pengairan Regional 5 Bina Marga DPUPR Kabupaten Temanggung Budi Setyoko, menjelaskan tahun ini pihaknya melaksanakan penambalan lubang jalan yang sifatnya darurat atau benar-benar berlubang.
"Penambalan jalan berlubang tersebar di lima ruas jalan sejauh 34,6 kilometer di Kabupaten Temanggung," kata dia dilansir dari ANTARA, Minggu (31/3/2024).
Ia menyebutkan penambalan antara lain dilakukan di ruas jalan yang menghubungkan Muntung sampai Kaloran, Ngadirejo sampai Jumo, dan Maron sampai Kandangan.
"Kegiatan ini untuk meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan," katanya .
Ia menuturkan pihaknya melaksanakan penambalan jalan selama kurang lebih 15 hari, diperkirakan selesai pada 4 April 2024.
Menurut dia kerusakan jalan disebabkan hujan ekstrem, terutama lubang yang diakibatkan karena curah hujan tinggi sehingga air menggenang dan mengakibatkan aspal mengelupas.
Budi menyampaikan khusus untuk kedaruratan ini memakan anggaran sejumlah Rp75 juta. Total pekerja yang melaksanakan sebanyak 10 orang operasional, dan dibantu dari kantor empat orang.
Baca Juga: Mudik Lebaran, Telkomsel Prediksi Terdapat Peningkatan Trafik Broadband hingga 15,22%
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City