Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 20 April 2024 | 17:11 WIB
Gestur penyerang PSIS Semarang, Taisei Marukawa usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya pada laga BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Selasa (30/1/2024). [dok. PSIS]

SuaraJawaTengah.id - Menjelang akhir kompetisi BRI Liga 1 2023/2024 PSIS Semarang dalam masalah besar. Mereka sering kesulitan meraih tiga poin di lima laga terakhir.

Teranyar, PSIS Semarang dikandaskan PSM Makassar dengan skor 3-1, pada hari Selasa (16/4/2024). Padahal di laga itu PSIS Semarang sempat unggul terlebih dahulu di babak pertama.

Di laga-laga sebelumnya Laskar Mahesa Jenar tersebut juga meraih serangkaian hasil negatif berturut-turut. Mereka ditahan imbang Barito Putera 0-0 dan dikalahkan Persis Solo dan Bali United dengan masing-masing skor 2-0.

Terakhir kali PSIS Semarang meraih kemenangan terjadi di awal bulan Maret kemarin ketika melawan Persik Kediri. Artinya statistik lima pertandingan terakhir PSIS Semarang sangat jelek karena hanya meraih satu kemenangan saja.

Baca Juga: Dewangga Belum Berangkat ke TC Timnas Indonesia, Ternyata Masih Menjalani Operasi di Jakarta

Saat ini memang kompetisi BRI Liga 1 sedang diliburkan lantaran berbarengan dengan turmanen Piala Asia U-23 di Qatar.

Meski kompetisi tengah diliburkan, para pemain PSIS Semarang masih menggelar latihan di bawah asuhan pelatih Gilbert Agius.

Dalam postingan yang diunggah akun instagram @psisofficial. Para pemain nampak bersemangat mengikuti setiap arahan maupun instruksi pelatih.

"Semangat persiapan berpadu dengan hangatnya matahari pagi ini," tulis keterangan caption akun instagram tersebut.

Alih-alih memberikan support dengan menuliskan komentar positif. Para suporter justru banyak yang melontarkan kekecewaan terhadap performa PSIS Semarang belakangan ini.

Baca Juga: Yoyok Sukawi Ungkap Pemain PSIS Semarang Mulai Digoda Klub Promosi Liga 1

"Percuma latihan kalahan og," kata akun @nald.natura**.

"Menang e kapan bos?," ujar akun @tafta**.

"Latihan terus menangnya kagak wkwk," sahut akun @rioprio**

"Latihan passing yang benar nanti blunder lagi," timpal akun @em.ir**.

Kontributor : Ikhsan

Load More