SuaraJawaTengah.id - Mesia online Suara.com kembali menggelar event yang mempertemukan para pemilik media lokal. Namun, kali ini kegiatan tersebut bakal digelar di Palembang, Sumatera Selatan.
Pertemuan pemilik media massa tersebut bernama Sumatera Media Summit 2024. Acara tersebut digelar untuk memfasilitasi media lokal bertemu agensi iklan, lembaga donor, lembaga pemerintah, platform internet, dan solusi teknologi tersebut dimulai pekan depan di Hotel Aryaduta pada Senin (6/5/2024).
Diketahui, Sumatera Media Summit 2024 digelar untuk pengembangan bisnis media lokal, khususnya di Sumatera. Banyak agenda dan program untuk meningkatkan kapasitas bisnis, teknologi, konten, dan distribusi konten di acara tersebut.
Peserta dapat mengikuti sesi conference, workshop, coaching clinic, talkshow, sharing session, hingga apresiasi.
Baca Juga: Ketua DPRD Jawa Tengah Dorong Pemerintah Stabilkan Harga Bahan Pokok Pasca Idul Fitri
Beberapa pembicara yang ikut mengisi acara di antaranya, Aliefah Permata Fikri (MGID), Dwi Eko Lokononto (Berita Jatim), Ilona Juwita (ProPS Google Partner).
Selain itu ada juga dari Bank Indonesia Kantor Perwakilan Sumsel, OJK Sumatera Selatan, Indosat Ooredoo Hutchison, Eva Danayanti (International Media Support), Zuhri Muhammad (Batamnews), Belle Larasati (YouTube), Prawira Maulana, (Tribun Sumsel) dan Dimas Sagita (Suara).
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria, dan sejumlah tokoh juga bakal hadir pada acara tersebut.
Pemimpin Redaksi Suara.com Suwarjono mengatakan, Sumatera Local Summit ini pedana digelar di Sumatera. Sebelumnya, kegiatan serupa juga telah digelar di provinsi lain di Pulau Jawa.
Dia berharap acara tersebut bisa menjadi agenda rutin tahunan di level regional.
Baca Juga: Pemprov Jateng Terima 55 Ribu Usulan Program dalam Musrenbang 2024
"Pertemuan akan memfasilitasi berbagai program dan kegiatan untuk peningkatan kapasitas bisnis, teknologi, konten, dan distribusi konten. Sumatera Media Summit 2024 merupakan kegiatan perdana dan diharapkan menjadi agenda tahunan di daerah," katanya.
Berita Terkait
-
Viral Momen Ibu-ibu di Palembang Protes, Antre Lama Cuma Dapat Rendang Dua Iris dari Richard Lee
-
Cara Ustaz Derry Sulaiman Jawab Salam Willie Salim Seorang Kristen, Banyak yang Kaget
-
Niat Bersihkan Nama Palembang, Acara Masak Besar Richard Lee Malah Ricuh?
-
Puncak Arus Mudik Terjadi Hari Ini, Polda Jateng Terapkan One Way dari Tol Kalikangkung hingga Bawen
-
Dokter Richard Lee Sumbang 1 Ton Ayam untuk Masak Besar di Palembang
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara