SuaraJawaTengah.id - Lagu 'Piwales Tresno' yang dibawakan Siska Amanda viral di TikTok. 'Piwales Tresno' yang dinyanyikan Siska Amanda itu dirilis oleh JKK Music Entertainment melalui channel YouTube JKK Music, pada Minggu (12/5/2024).
Sebelum dinyanyikan oleh Siska Amanda, lagu 'Piwales Tresno' sudah dirilis ke publik oleh grup hip hop dangdut asal Imogiri, Bantul, D.I Yogyakarta, NDX A.K.A di kanal YouTube mereka pada 14 Maret 2024 silam, dan sudah diputar sebanyak 1,6 juta kali.
Sejak 2 hari dilaunching di channel YouTube JKK Music, 'Piwales Tresno' Siska Amanda telah tayang hampir 45.000 kali.
Sementara di TikTok, hingga Rabu (15/5/2024) siang, potongan video lagu gubahan Yonanda Frisna Damara, yang diunggah akun @dangduthits_ itu sudah diputar 1,7 juta kali.
Selain itu, lagu yang menceritakan pengkhianatan dalam hubungan asmara ini, juga mendapat 97,7 ribu like, 362 komentar, 9.973 favorit dan dibagikan lebih dari 3.000 kali di TikTok.
Lagu 'Piwales Tresno' Siska Amanda ini pun mendapat berbagai respon dari netizen di TikTok.
Berikut di antara ribuan komentar warganet di akun TikTok @dangduthits_
bellabell00: Aku wingi wes nonton neng YT e langsung JKK music min
diarsip: Siskaaaaaaa, aku cewe tapi selalu suka liat kamuuuuuuuu
Baca Juga: Viral Video Munculnya Gunung Berapi di Grobogan Jawa Tengah, Ini Penjelasan Badan Geologi
Vinz: info versi lengkap e min
nays: wingi lewat neng beranda YT ku, tak delok tibake nyuweni tenan cah.
Lebih dari itu, 'Piwales Tresno' yang dinyanyikan Siska Amanda ini laris digunakan netizen sebagai musik latar curhatan mereka.
Hingga tulisan ini dibuat, lagu yang dinyanyikan biduan Purwodadi ini, telah lebih dari 2.000 kali dijadikan musik latar berbagai unggahan di TikTok.
Enam hari setelah perilisannya atau pada Rabu (20/3/2024), lagu 'Piwales Tresno' sempat menduduki posisi ke-24 di daftar trending YouTube Music.
'Piwales Tresno' yang kini viral di TikTok memang merupakan lagu karya Nanda NDX A.K.A yang kemudian dicover oleh Siska Amanda.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra