SuaraJawaTengah.id - Forum Anak Jawa Tengah mencatat isu tentang perkawinan anak menjadi aspirasi yang paling sering muncul untuk disuarakan saat peringatan Hari Anak Nasional.
"Pada peringatan tahun ini suara tentang perkawinan anak masih muncul, sama seperti tahun-tahun sebelumnya," kata Ketua Forum Anak Jawa Tengah, Dandy Resando, di Semarang, Rabu (26/6/2024).
Pada peringatan Hari Anak Nasional 2024, kata dia, anak-anak Jawa Tengah menyuarakan delapan poin suara anak yang telah dibacakan saat peringatan di Jepara, 22 Juni 2024.
Kedelapan poin suara anak Jawa Tengah tersebut antara lain pemberian kesempatan bagi anak untuk berpartisipasi dalam musrenbang di semua tingkatan.
Baca Juga: Nana Sudjana Berkomitmen Selesaikan Dampak Krisis Iklim di Jateng
Selain itu, anak-anak Jawa Tengah meminta pemerintah melakukan pencegahan kekerasan terhadap anak, termasuk perundungan serta perkawinan usia anak.
Ia mengatakan pemerintah juga diminta untuk memastikan ketersediaan sanitasi air bersih serta perilaku hidup sehat.
"Menjamin akses internet layak anak melalui penguatan sistem pengawasan konten pornografi, kekerasan, hoaks, radikalisme dan intoleransi," katanya.
Pemerintah juga diminta menjamin pendampingan bagi anak berhadapan dengan hukum dan yang memerlukan perlindungan khusus.
Ia menjelaskan isu perkawinan anak terus muncul dari tahun ke tahun karena kekhawatiran atas efek domino dari perilaku tersebut.
Baca Juga: Bayar Iuran JKN Nunggak? BPJS Kesehatan Tawarkan Solusi 'REHAB' di Jawa Tengah
"Perkawinan anak berkaitan erat dengan stunting, hingga dampak psikologis terhadap anak," katanya.
Ke depan, ia mengharapkan partisipasi anak dalam penentuan berbagai kebijakan pemerintah bisa semakin meningkat dan direalisasikan.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Cek Fakta: Andika Perkasa Sebut Wisatawan Mancanegara Menginap Kurang dari 2 Malam di Jawa Tengah, Apa Iya?
-
Peringati Hari Anak Sedunia, Gibran Ajak Anak-anak Panti Asuhan ke Toko Buku untuk Tanamkan Minat Baca
-
Video Kampanye Prabowo di Pilkada Jateng, Bawaslu: Bukan Pelanggaran!
-
Bawaslu Ungkap Video Prabowo Kampanyekan Luthfi-Yasin Direkam di Rumah Jokowi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias