SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik Pabrik Rembang mempererat silaturahmi dengan ikut menghadiri agenda ruwatan agung yang menampilkan wayangan dengan lakon “Kresna Gugah” dari masyarakat adat samin atau Sedulur Sikep Samin di Dusun Karangpace, Desa Klopoduwur, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora Senin (5/8/2024).
Kearifan tradisi lokal ruwatan agung yang digelar merupakan bentuk rasa syukur terhadap Tuhan YME atas keberkahan yang diberikan, baik itu kesehatan, keselamatan maupun rezeki.
Silaturahmi dilaksanakan di pendopo yang dihadiri oleh tokoh adat Sedulur Sikep Samin, Mbah Lasiyo dan ketua paguyuban Sedulur Sikep Samin, Mbah Poso, beserta ratusan anggotanya. Serta hadir secara langsung perwakilan dari PT Semen Gresik, Senior Manager of Communication & CSR, Sulistyono, beserta tim.
Sulistyono menuturkan bahwa perusahaan rutin melaksanakan silaturahmi dengan kelompok budaya sedulur sikep samin klopoduwur. Berdialog dengan sedulur sikep samin sebagai upaya perusahaan dalam mempererat silaturahmi sekaligus menjalin sinergitas dengan kelompok budaya lokal.
“Kami disambut dan dijamu dengan hangat di pendopo oleh sedulur sikep samin klopoduwur. Suasana cair kekeluargaan terlihat dari silaturahmi tersebut, dengan bersama-sama menyaksikan pentas pewayangan dalam rangka ruwatan agung,” terangnya.
Ia menambahkan, kegiatan silaturahmi ini menjadi wujud nyata dari komitmen perusahaan dalam penggunaan prinsip stakeholder engagement. Dimana keterbukaan dan saling menerima antara perusahaan dan kelompok budaya tanpa melihat keyakinan yang dianut.
“Ilmu atau ajaran yang digaungkan oleh Sedulur Sikep Samin tentang pentingnya menjaga alam, selaras dengan konsep pembangunan Semen Gresik yang mengedepankan kelestarian lingkungan dan industri hijau,” ungkap Sulistyono.
“Harapannya, semangat kekeluargaan dan keakraban terus terjaga dengan baik, sehingga mampu menciptakan nilai tambah dari segi sosial budaya bagi Sedulur Sikep Samin. Hal tersebut juga menjadi bagian dari keberlanjutan operasional perusahaan,” pungkasnya.
Baca Juga: BPS: Nilai Ekspor Jawa Tengah Naik 6,31 Persen di Semester I 2024
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan