SuaraJawaTengah.id - Program Sejuta Bola Superco untuk Indonesia mencapai puncaknya dengan digelarnya Superco Superfest, sebuah kompetisi sepak bola kelompok usia 10, 11, dan 12 tahun.
Acara ini berlangsung pada Minggu (17/11) di Lapangan Sepak Bola Universitas Negeri Semarang (UNNES), Semarang, dan diikuti oleh 36 tim dari enam provinsi: DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DIY, dan Kalimantan Timur.
Setelah sebelumnya mengadakan Superco Supercamp di Maguwoharjo Football Park, Yogyakarta, pada 10 November 2024, Superco Superfest menjadi ajang penting untuk menemukan talenta muda berbakat yang siap berkontribusi dalam dunia sepak bola nasional.
Kompetisi ini tak hanya berfokus pada hasil akhir pertandingan, tetapi juga pada pembelajaran teknik, taktik, fisik, serta pengembangan mental dan sikap pemain.
Pelatih yang terlibat dalam program, Coach Indri, menilai para peserta menunjukkan potensi yang luar biasa.
"Dari kompetisi yang kami selenggarakan sebelumnya, tim-tim ini sudah solid. Namun, kami juga fokus pada perkembangan individu mereka, baik dari teknik, taktik, fisik, maupun mental. Sikap atau attitude juga menjadi faktor penting," jelasnya dikutip dari keterangan tertulis pada Minggu (17/11/2024).
Ia menambahkan bahwa kesuksesan pemain muda tidak hanya ditentukan oleh keterampilan individu, tetapi juga kemampuan beradaptasi dengan strategi tim.
"Chemistry antar pemain, pemahaman formasi, dan komunikasi di lapangan adalah hal-hal yang menentukan performa tim," ujar Coach Indri.
Selain aspek teknis, Coach Indri juga menyoroti pentingnya gizi dan kedisiplinan.
Baca Juga: Ingin Memajukan Sepak Bola Nasional, BRI Berikan Sejumlah Dukungan
"Pola makan yang sehat, termasuk asupan kalsium dan vitamin, sangat mendukung pertumbuhan fisik anak-anak. Disiplin dalam berlatih dan menjaga pola makan harus terus diterapkan," tambahnya.
Antusiasme orang tua peserta sangat terlihat selama kompetisi berlangsung. Menurut Coach Indri, dukungan keluarga memiliki peran besar dalam perkembangan pemain muda.
"Di rumah, anak-anak membutuhkan motivasi dan kepercayaan diri yang bisa diberikan oleh orang tua," katanya.
Superco Superfest juga mendapat dukungan dari Khong Guan Group. Dalam acara ini, dua pesepakbola muda Indonesia, Arkhan Kaka dan Shafira Ika Putri, ditunjuk sebagai duta digital untuk menginspirasi generasi muda.
Meski keduanya absen karena menjalani pemusatan latihan PSSI di Jepang dan Laos, kehadiran Zahaby Gholi, pemain terbaik U-16 ASEAN Boys Championship, memberikan motivasi langsung kepada peserta.
Menurut Irfan Hidayatul Fazri, Brand Manager Khong Guan, Superco Superfest adalah langkah penting untuk mendukung sepak bola Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo