SuaraJawaTengah.id - Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda mencuri perhatian saat menghadiri upacara penyambutan kepala daerah peserta retret di Akademi Militer, Magelang, Jumat (21/2).
Mengenakan seragam loreng Komponen Cadangan bernuansa warna coklat muda, Sherly tetap tampil anggun. Kesan simpel diperlihatkan Sherly yang mengikat rambutnya sederhana dibalik topi bergaya komando.
Sherly tampak percaya diri menghampiri kerumunan wartawan yang menunggu di depan Wisma Sumbing. Pada dada kanan seragam tersemat nama Sherly Laos, mengingatkan pada mendiang suaminya Benny Laos, Kepala Staf Kepresidenan Joko Widodo tahun 2023.
Gubernur terkaya pada Pilkada serentak 2024 itu mengaku siap menghadapi padatnya rangkaian kegiatan retreat di Magelang. "Siap mental, fisik, dan berdoa. Olah raga, makan yang cukup, istirahat yang banyak."
Baca Juga: Ramai-ramai ke Rumah Jokowi, Calon Kepala Daerah Diminta Fokus pada Isu Mendasar dan Prioritas Lokal
Gubernur pertama perempuan di Maluku Utara itu antusias menerima materi yang akan disampaikan pada retreat. Terutama terkait program-program Presiden Prabowo Subianto.
"Saya sangat tertarik memahami lebih dalam program Presiden Prabowo. Terutama ketahanan pangan dan ekonomi biru."
Dia berharap, program Presiden Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan dan ekonomi biru dapat dilaksanakan di Maluku Utara. "Sebagai gubernur perpanjangan pemerintah pusat, dapat memastikan cita-cita Presiden Prabowo terwujud dengan baik.
Sherly dipinang 8 partai koalisi, Nasdem, PKB, Demokrat, PAN, PPP, Gelora, PSI, dan Partai Buruh, setelah suaminya, Benny Laos yang saat itu calon Gubernur Maluku Utara, tewas dalam kecelakaan meledaknya kapal Bela 72 di Kabupaten Pulau Taliabu, 12 Oktober 2024.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) 2024, Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, memiliki kekayaan mencapai Rp709,76 miliar.
Kekayaan itu terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp201,13 miliar, alat transportasi senilai Rp7,06 miliar, serta investasi dalam bentuk surat berharga senilai Rp245,32 miliar.
Berita Terkait
-
Kepala Daerah Wajib Paham Tugas dan Fungsi: Wamendagri Terima Bupati Indramayu, Pemeriksaan Didalami
-
Imbas Pelesiran ke Jepang, Ketua Komisi II Skakmat Lucky Hakim: Kepala Daerah Tak Kenal Kata Libur!
-
CEK FAKTA: Benarkah Prabowo Pecat 55 Pejabat Kepala Daerah?
-
Retreat Gelombang Kedua Digelar Usai Lebaran, Megawati Perintahkan Kepala Daerah PDIP Wajib Ikut
-
Wamendagri Sebut Retreat Kepala Daerah Gelombang 2 Digelar Pasca Lebaran: Lokasinya di...
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
Terkini
-
Rebut Ratusan Ribu! Klik Link Saldo DANA Kaget Hari Ini! Bisa untuk Belanja, hingga Bayar Tagihan
-
Investasi Global Lirik Jawa Tengah! Ini yang Ditawarkan Gubernur Ahmad Luthfi
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar