SuaraJawaTengah.id - Pimpinan Pesantren Darul Amanah, KH. Muhammad Fatwa telah hadir atas undangan dalam upacara HUT ke-80 RI di Istana Negara, Minggu (17/8/2025) kemarin.
Undangan tersebut diberikan sebagai penghargaan atas peran aktif pesantren dalam mendukung cita-cita dan program yang diusung oleh Presiden Prabowo.
Pesantren Darul Amanah dikenal sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya berfokus pada pengajaran agama, tetapi juga membangun karakter dan kewarganegaraan yang baik.
Dalam beberapa tahun terakhir, pimpinan pesantren secara vokal mendukung visi dan misi dan asta cita Presiden Prabowo dalam memajukan bangsa, termasuk di bidang pendidikan dan sosial.
Muhammad Fatwa menyampaikan rasa syukur dan bangga atas undangan tersebut.
"Ini adalah sebuah kehormatan bagi kami dan merupakan pengakuan akan kontribusi pesantren dalam menciptakan generasi yang berakhlak mulia dan siap mengisi kemerdekaan dengan prestasi," kata dia, Senin (18/8/2025).
Pesantren Darul Amanah berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah dalam mewujudkan cita-cita luhur bangsa.
Pimpinan pesantren mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
"Kami berharap kehadiran kami di Istana Negara akan menjadi momen penting dalam memperkuat sinergi antara pesantren, pemerintah, dan masyarakat dalam membangun Indonesia yang lebih baik," paparnya.
Baca Juga: Ahmad Luthfi Dijadwalkan Bertemu Presiden Prabowo Subianto, Bahas Apa?
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal