Hari Pertama Masa Tenang Pemilu, Ganjar Copot APK Baliho Jokowi-Ma'ruf

Aksi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mencopot APK Jokowi - Maruf Amin mendapat perhatian warga, khususnya para pengguna jalan.

Chandra Iswinarno
Minggu, 14 April 2019 | 15:22 WIB
Hari Pertama Masa Tenang Pemilu, Ganjar Copot APK  Baliho Jokowi-Ma'ruf
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mencopot baliho alat peraga kampanye (apk) Jokowi - Maruf Amin di Kota Semarang pada hari pertama masa tenang kampanye Pemilu 2019, Minggu (14/4/2019). [Suara.com/Adam Iyasa]

Ratusan APK berhasil Ganjar copoti, material bekas itu lalu diangkut dengan kendaran milik Satpol PP dan Tim Panwaslu.

"Masyarakat silakan copoti mandiri, jangan lupa material bekasnya jangan dibuang sembarang. Ini sampah plastik sulit diurai," pinta Ganjar.

Dihadapan masyarakat yang ikut melihat, tak lupa Ganjar berpesan untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 17 april besok.

"Saya harapkan pencoblosan 17 April besok semuanya datang ke TPS pagi-pagi. Jangan piknik dulu, nyoblos dulu baru piknik. Gunakan hak pilih Anda untuk bisa berkontribusi bagi bangsa dan negara," kata Ganjar.

Baca Juga:KPU Larang Capres-Cawapres Berkampanye di Masa Tenang

Kontributor : Adam Iyasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini