Mbah Khotimah Kena Prank, Jokowi Langsung Kirim Utusan untuk Beri Bantuan

Mbah Khotim hanya menjualkan makanan warga sekitar yang dititipkan kepadanya.

Dwi Bowo Raharjo
Minggu, 16 Agustus 2020 | 14:12 WIB
Mbah Khotimah Kena Prank, Jokowi Langsung Kirim Utusan untuk Beri Bantuan
Mbah Khotimah di rumahnya. (Suara.com/Dafi Yusuf)

"Saat itu saya ditelpon presiden, masih di Semarang apa tidak. Karena saya masih di Semarang saya langsung diustus. Dan satu hari kemudian bantuan harus sudah tersalurkan ke Mbah Khotim," ucapnya.

Ia sendiri tidak mengetahui dari mana Presiden Jokowi mengetahui kabar Mbah Khotim. Yang pasti, setelah Presiden Jokowi mengutusnya ia diberi link sebuah berita yang memberitakan soal masalah yang dihadapi Mbah Khotim.

"Saat itu saya dikasih link berita dan saya langsung disuruh untuk mencarinya," ujarnya.

Meski Presiden Jokowi berhalangan hadir, ia mengaku diberi pesan kepada Mbah Khotim agar selalu berhati-hati, jaga kesehatan dan semoga sehat selalu.

Baca Juga:Mengulas 3 Sepeda yang Dipamerkan Jokowi, Ada Kontribusi Daniel Mananta

"Jadi, itu pesan Presiden Jokowi yang dititipkan kepada saya," ucapnya.

Kontributor : Dafi Yusuf

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak