Jumat Besok Gibran Mulai Sekolah Partai, Tamu Spesialnya Adalah Megawati

DPP PDIP menggelar sekolah partai gelombang I pada Jumat (21/8/2020) hingga Kamis (27/8/2020) mendatang.

Pebriansyah Ariefana
Kamis, 20 Agustus 2020 | 22:33 WIB
Jumat Besok Gibran Mulai Sekolah Partai, Tamu Spesialnya Adalah Megawati
Pertemuan antara Gibran dengan Megawati di Jalan Teuku Umar, Jakarta pada Rabu (5/8/2020). [Dok. PDIP]

SuaraJawaTengah.id - Anak Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Rakan mulai sekolah partai PDI Perjuangan karena mencalonkan diri sebagai calon wali kota di Pilkada Solo 2020. Gibran dipanggil Dewan Pimpinan Pusat atau DPP PDIP untuk mengikuti sekolah partai.

DPP PDIP menggelar sekolah partai gelombang I pada Jumat (21/8/2020) hingga Kamis (27/8/2020) mendatang.

Adac 11 calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah di Jawa Tengah (Jateng) yang diundang.

Gibran adalah satu dari sebelas orang yang akan mengikuti sekolah partai secara virtual itu.

Baca Juga:Koalisi Rakyat Bajo Mau Bikin Gibran Gagal Jadi Wali Kota Solo

Informasi yang diperoleh Solopos.com, Kamis (20/8/2020), Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri akan membuka sekolah yang akan diikuti cawali Solo Gibran itu pada Jumat pukul 09.00 WIB.

Sekolah partai DPP PDIP dibagi dalam dua sesi. Sesi pertama pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB, sedangkan sesi kedua pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Selain Gibran ada nama Hendrar Prihadi (cawali Semarang) dan Aji Setiawan (cawali Magelang) dalam daftar peserta sekolah partai gelombang I.

Teguh Prakosa yang menjadi pendamping Cawali Solo Gibran tidak ada di daftar peserta sekolah partai PDIP itu. Nama lainnya ada Ngesti Nugraha (cawabup Semarang), Dyah Hayuning Pratiwi (cawabup Purbalingga), Etik Suryani (cawabup Sukoharjo).

Juga Afif Nurhidayat (cawabup Wonosobo) serta Tino Indra Wardono (cawabup Kendal). Sedangkan tiga orang lainnya adalah cawabup yang diusung PDIP yaitu Wahyu Irawan (Boyolali), Setyo Sukarno (Wonogiri), dan Eko Priyono (Pemalang).

Baca Juga:Isu Dinasti Politik Gibran, Pengamat: Tak Ada Aturan Larang Dinasti Politik

Saat ditemui Solopos.com di Baluwarti, Solo, Teguh Prakosa mengakui dirinya tidak masuk daftar peserta sekolah partai gelombang I DPP PDIP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini