SuaraJawaTengah.id - Berniat mengirimkan surat panggilan kepada Rizieq Shihab, Penyidik Polda Metro Jaya malah dihalangi para laskar Front Pembela Islam (FPI).
Kericuhan pun tak terhindarkan antara Laskar Front pembela Islam (FPI) dan polisi di Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (2/1/2/2020).
Awalnya, penyidik Polda Metro Jaya bermaksud untuk mengantar surat panggilan terhadap Habib Rizieq Shihab ke kediamannya di Jalan Petamburan III.
Tidak hanya Polisi, sejumlah awak media yang meliput sempat mendapat intimidasi dari massa FPI.
Baca Juga:Munarman FPI: Hukum Macam Apa yang Ada di Republik Ini?
Para penyidik Polda Metro Jaya sempat pergi meninggalkan kediaman Rizieq. Namun mereka kembali datang mengunjungi rumah imam besar FPI tersebut.
Kedatangan kembali tim penyidik Polda Metro ke lokasi lantaran surat panggilan ternyata belum bisa disampaikan dan diterima oleh pihak perwakilan keluarga Habib Rizieq sebelumnya.
Pihak penyidik datang kembali sekitar pukul 13.00 WIB ke kediaman Rizieq. Namun, lagi-lagi aparat mendapat halangan dari pasukan laskar FPI yang berjaga di lokasi.
Laskar meminta aparat menunggu dahulu, sembari dirinya melakukan koordinasi dengan keluarga dan pengacara Rizieq.

Sekitar 40 menit aparat menunggu di depan Gang Paksi akses pintu masuk ke kediaman Rizieq.
Baca Juga:PA 212 Ajak Istighosah, Sholat Subuh dan Ramaikan Masjid Agar Corona Hilang
Aparat sesekali melakukan negosiasi kepada laskar yang menjaga. Namun tak menemui titik terang.
- 1
- 2