Pertama, mitsaqan ghailidlan yang berarti keyakinan bahwa pernikahan adalah janji yang kokoh, sehingga tidak mempermainkan sesuka hati.

Kedua, zaawaj yakni mengembangkan sikap saling melengkapi dan kerja sama untuk kebaikan yang luas.

Ketiga, mu'asyarah bil ma'ruf yaitu suami istri saling memperlakukan pasangannya secara bermartabat.

Keempat, musyawarah atau berembuk dalam memutuskan segala perkara yang berhubungan dengan rumah tangga.
Baca Juga:Alasan Gita Savitri dan Suami Putuskan Childfree, Enggan Punya Anak

Terakhir, taradin yang memiliki arti suami dan istri saling menjaga kerelaan pasangannya dalam setiap tindakan.

Itulah beberapa point yang perlu diperhatikan pasangan suami-istri sebelum memutuskan suatu perkara besar seperti childfree. Karena bagaimanapun suatu pernikahan bukan tentang memiliki anak semata, melainkan tentang bagaimana cara saling menghargai pasangan satu sama lainnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan