SuaraJawaTengah.id - Biasanya yang menjadi penyebab jalan raya macet itu adanya perbaiki jalan atau pun aktivitas kendaraan yang sangat padat.
Namun baru-baru ini terungkap sosok Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) yang menjadi penyebab ruas jalan di Kecamatan Genuk, Kota Semarang macet parah.
Melalui unggahan video di akun instagram @infokejadiandemak, nampak kondisi jalan raya di Genuk macet. Hal itu terlihat dari para pengendara mobil terutama truk berjalan sangat pelan.
Usut punya usut, penyebab jalan raya di Genuk macet tersebut rupanya karena ada sosok ODGJ tanpa busana yang sedang berjalan kaki di tengah jalan raya.
Baca Juga:Jumpa Arema FC di Pekan Keempat, PSIS Waspadai Crossing
Akibat aksi ODGJ tersebut, terjadi kemacetan yang lumayan panjang. Karena laju pengendara mobil di jalan tersebut terhalangi oleh ODGJ ini.
Sementara itu, nampak tak ada warga yang berani mengusir ODGJ tersebut. Sehingga ODGJ itu terus berjalan kaki di tengah jalan. Imbasnya para pengendara pun harus bersabar karena lajunya terganggu.
"Nah ini gaes sing marai macet di Genuk. Ojo lali ya lur tetep hati-hati setiap hari," ucap keterangan caption akun tersebut.
Sontak unggahan tersebut langsung menarik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang kaget melihat aksi ODGJ tersebut.
"Pantesan, iki jebule," ungkap akun @roiss**.
Baca Juga:Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-4, Ujian Berat Menanti PSIS Semarang
"Angel nek misuh wong ngunu min, mending ngalah wae (Susah kalau marah sama orang seperti itu, mending mengalah saja)," ujar akun @desthy**.
"Mbuk tulung di jak muleh to min (Minta tolong diajak pulang min)," cetus akun @riska**.
Sementara itu, ada salah satu warganet yang memention Dinas Sosial Jawa Tengah untuk mempertanyakan persoalan ODGJ yang berkeliaran di jalanan tersebut.
"Dinas apa ya yang mengurusi ODGJ di jalanan gini @dinsosjtg," sahut akun @sriwulan**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan