Kena Batunya! 2 Pemain AHHA PS Pati Dihukum Berat PSSI, Apa Itu?

Sebelumnya, dua pemain PSG yakni Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun mendapat hukuman berat saat uji coba melawan Persiraja Banda Aceh.

Ronald Seger Prabowo
Rabu, 20 Oktober 2021 | 22:33 WIB
Kena Batunya! 2 Pemain AHHA PS Pati Dihukum Berat PSSI, Apa Itu?
Bek muda Nurhidayat Haji Harris mulai berlatih bersama

SuaraJawaTengah.id - Putra Safin Grup (PSG) Pati atau AHHA PS Pati Pati FC harus menerima kenyataan pahit berkaitan hukuman dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Dua pemain mereka, Heri Setiawan dan Nurhidayat Haji Haris mendapatkan hukuman berat dari otorritas tertinggi sepak bola Tanah Air usai aksi tak sportif melawan Persijap Jepara dalam lanjutan Liga 2, Senin (11/10/201) lalu.

Heri Setiawan menepak tangan wasit, sementara Nurhidayat kedapatan menyikut pemain lawan.

Diwartakan Solopos.com--jaringan Suara.com,  Komdis PSSI menjatuhi sanksi larangan bermain selama 6 bulan dan denda Rp50 juta buat Heri Setiawan.

Baca Juga:AHHA PS Pati FC Banjir Sanksi Komdis, Salah Satu Pemainnya Dihukum 6 Bulan

“Ada pemain memukul tangan wasit, Heri Setiawan dari PSG Pati. Ini kami anggap tidak patuh. Wasit sedang memberi pelanggaran, eh dia memukul tangan wasit. Dia enam bulan tidak boleh main dan denda Rp 50 juta,” kata Ketua Komdis PSSI Erwin L Tobing saat memberikan keterangan pers.

Sementara itu, Nurhidayat kedapatan menyikut muka pemain Persijap Jepara, Hendri Setiadi. Wasit pun memberikan kartu merah kepada Nurhidayat dalam laga itu. Nurhidayat pada akhirnya juga mendapat hukuman dari komdis.

“Nurhidayat dia menyikut pemain persijap dari PSG Pati. Sangat jelas di video bola jauh, tapi dia menyikut pemain Persijap. Ini hukumannya lumayan berat, dia tidak boleh ikut tiga pertandingan dan didenda Rp3 juta,” terang Erwin.

Sebelumnya, dua pemain PSG yakni Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun juga pernah membuat heboh. Keduanya melakukan pelanggaran super berat pada laga uji coba kontra Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga:PSPS Taklukkan PSMS Medan 1-0

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak