Gerombolan Kera Serbu Pemukiman di Karanganyar, Masuk Rumah Warga hingga Curi Makanan

Kondisi itu membuat warga sekitar khawatir mengingat jumlahnya cukup banyak.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 22 Oktober 2021 | 12:17 WIB
Gerombolan Kera Serbu Pemukiman di Karanganyar, Masuk Rumah Warga hingga Curi Makanan
Gerombolan monyet atau kera liar menyerang pemukiman warga di Dukuh Manggal, Desa Banjarharjo, Kecamatan Kebakkramat, Kabupaten Karanganyar, dalam beberapa hari terakhir. [Solopos.com/Istimewa Senkom Mitra Polri]

SuaraJawaTengah.id - Gerombolan monyet atau kera liar menyerang pemukiman warga di Dukuh Manggal, Desa Banjarharjo, Kecamatan Kebakkramat, Kabupaten Karanganyar, dalam beberapa hari terakhir.

Kondisi itu membuat warga sekitar khawatir mengingat jumlahnya cukup banyak. Tak hanya datang, rombongan kera liar juga masuk ke rumah warga dan mencuri aneka makanan.

Diwartakan Solopos.com--jaringan Suara.com, dari keterangan warga, serangan kera liar baru kali pertama terjadi di wilayah tersebut.

Warga menduga kera liar berasal dari kebun tak jauh di lingkungan tersebut. Gerombolan kera liar ini berjumlah sekitar tujuh ekor.

Baca Juga:Ikuti Petunjuk Google Maps, Minibus Asal Demak Ini Terguling ke Jurang di Karanganyar

“Kami menerima laporan dari warga bahwa ada segerombolan monyet [kera] liar yang masuk ke rumah-rumah. Kami cek ke lokasi belum menemukan sumber monyet liar ini darimana asalnnya,” kata Sukarelawan Senkom Mitra Polri, Andi Hartono, Jumat (22/10/2021).

Mereka masuk ke rumah warga dan mencuri makanan yang ada. Tanaman buah-buahan seperti pepaya, mangga dan lainnya milik warga setempat juga rusak dimakan kera liar tersebut.

“Kami cek ke kebun di dekat permukiman warga di sana. Tapi belum menemukannya,” tuturnya.

Dikatakannya, warga khawatir serangan kera menjadi-jadi dan dapat melukai warga setempat. Berbagai upaya sementara dilakukan warga setempat untuk menghalau serangan kera.

Salah satunya dengan menakuti kera menggunakan tongkat bambu sebagai sumber bunyi-bunyian. “Tongkat bambunya ini dipukul-pukul untuk ngusir keranya,” katanya.

Baca Juga:Lulusan Pelayaran, Gadis Cantik Ini Viral Menjadi Fotografer Kelliling di Karanganyar

Pihaknya telah melaporkan kejadian tersebut ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). Sesuai rencana BKSDA akan melakukan pengecekan ke lokasi dalam waktu dekat ini.

Warga berharap serangan monyet bisa segera diatasi. Serangan tersebut membuat resah dan mengganggu kenyamanan warga setempat.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak