Jokowi Mania Tegaskan Dukung Ganjar Pranowo Nyapres: Ini Sudah Kehendak Rakyat!

Ganjar Pranowo mendapatkan dukungan dari Jokowi Mania untuk maju pada Pilpres 2024

Budi Arista Romadhoni
Kamis, 28 Oktober 2021 | 11:43 WIB
Jokowi Mania Tegaskan Dukung Ganjar Pranowo Nyapres: Ini Sudah Kehendak Rakyat!
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat rembug desa secara virtual di kantornya, Senin (26/7/2021). [Dok Pemprov Jateng]

SuaraJawaTengah.id - Dukungan Ganjar Pranowo untuk maju menjadi Calon Presiden atau Capres 2024 terus mengalir. Meski PDIP belum memberikan restu, masyarakat umum seperti relawan Presiden Joko Widodo sudah mendeklarasikan mendukung Gubernur Jateng itu bisa menjadi suksesor Jokowi. 

Relawan Presiden Joko Widodo yang dikenal dengan Jokowi Mania (Joman) telah memastikan dukungan untuk Ganjar Pranowo maju pada Pilpres 2024

Menyadur dari Terkini.id jaringan Suara.com, Joman yang kini telah membentuk Ganjar Pranowo (GP) Mania itu yakin bahwa Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri kelak mengambil keputusan terbaik.

“Yakin saja, Bu Mega ini sosok ketua umum yang tidak mungkin mau meninggalkan partainya dengan usia senjanya, partainya menjadi partai yang kalah,” kata Ketua Jokowi Mania Immanuel Ebenezer, Kamis, (28/10/2021).

Baca Juga:Hasto Curiga Ada Pihak Mau Membelah PDIP: Mereka Tak Sabar soal Capres-Cawapres

Immanuel mengaku, paham bahwa nama Puan Maharani kerap disebut-sebut sebagai calon potensial PDIP di Pilpres mendatang. Namun demikian, pihaknya memandang bahwa sosok Ganjar Pranowo lebih layak menjadi pengganti Jokowi.

Dukungan kader PDIP untuk Ganjar di sejumlah daerah pun terus bermunculan. Menurut Immanuel, hal itu menandakan bahwa Ganjar memang lebih diinginkan untuk maju di Pilpres 2024.

“Mas Ganjar ini saya yakin sama seperti Jokowi, ini sudah kehendak rakyat yang tidak bisa dibendung siapa pun,” ujar dia.

Menurut Joman, Ganjar punya komitmen dan cita-cita yang sama dengan Jokowi untuk membangun Indonesia ke depan.bGanjar dinilai mampu menjaga warisan kinerja dan karakter Presiden Jokowi. 

“Tagline kita, Ganjar Pranowo the next Jokowi,” ucap Immanuel.

Baca Juga:Ganjar Dapat Paket Berlogo Persis Solo dari Sosok Lulusan Inggris, Isinya Mengejutkan!

Ia mengatakan, ke depan GP Mania bakal menyasar kelompok milenial yang dekat dengan teknologi digital. GP Mania juga akan melakukan pendekatan ke kelompok silent majority.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini