Imran menyatakan kembali melatih PSIS akan membantu tim menjadi lebih baik. “Siapa pun pelatih kepala PSIS, saya akan konsentrasi membuat tim ini lebih baik lagi. Kami bicara seri satu dua hasilnya PSIS cukup baik. Tim ini, terus masih bisa berkembang lagi. Kami melupakan seri satu dua dan memperbaiki kekurangan di seri ketiga untuk bermain lebih baik,” kata Imran.
Sementara itu kondisi Persikabo juga tidak lebih baik dari PSIS. Tim berjuluk Laskar Pajajaran ini bahkan tidak pernah meraih kemenangan di empat laga terakhirnya, yakni tiga kalah dan sekali seri.
Oleh karenanya, wajar jika Persikabo menjadikan laga kontra PSIS sebagai momentum timnya untuk bangkit dari keterpurukan.
Pelatih Persikabo 1973, Igor Kryushenko, mengatakan timnya siap melawan PSIS dan sudah melakukan evaluasi setelah terakhir kalah 2-3 melawan PSS Sleman.
Baca Juga:Imran Nahumarury Comeback, PSIS Semarang Siap Bangkit di Liga 1 Seri Ketiga
“Kita sudah melakukan evaluasi dari pertandingan terakhir melawan PSS Sleman, karena ada beberapa kesalahan individu yang terjadi di pertandingan itu. Saya kira untuk strategi sudah berjalan dengan baik,” ujar Igor dikutip dari akun Instagram resmi Persikabo 1973 di @officialpersikabo.
Igor juga menargetkan raihan tiga poin dalam laga kontra PSIS Semarang nantinya.
“Pada intinya kita siap untuk pertandingan besok dan bertekad meraih hasil yang memuaskan,” imbuh pelatih berkebangsaan Belarusia itu.