Viral Video Penampakan Angin Puting Beliung Terbang di Bukateja Purbalingga, Sejumlah Rumah Ambruk

Video angin puting beliung itu juga viral di media sosial usai direkam salah satu warga.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 04 Februari 2022 | 20:57 WIB
Viral Video Penampakan Angin Puting Beliung Terbang di Bukateja Purbalingga, Sejumlah Rumah Ambruk
Musibah angin puting beliung terjadi di kawasan Desa Karanggedang, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Jumat (4/2/2022) sore. [Instagram @banjarnegara24jam]

SuaraJawaTengah.id - Musibah angin puting beliung terjadi di kawasan Desa Karanggedang, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Jumat (4/2/2022) sore.

Video angin puting beliung itu juga viral di media sosial usai direkam salah satu warga. Termasuk dalam unggahan akun Instagram @banjarnegara24jam.

Dalam video singkat itu, awalnya angin puting beliung terlihat terbang di atas permukiman warga. Pusaran angin berwarna putih itu terbang hingga membuat warga histeris.

Sementara dalam slide selanjutnya, terlihat sejumlah rumah warga ambruk dan rusak berat akibat diterjang angin puting beliung tersebut.

Baca Juga:Kawasan Blok O dan Potorono Diamuk Angin Puting Beliung, 17.374 Pelanggan Listrik Terdampak

"Infone lur nembe bae kejadian angin puting beliung ng daerah bukateja karang gedhang (Info baru saja kejadian angin puting beliung di daerah Bukateja Karanggedang)," tulis caption unggahan tersebut.

Belum diketahui kerugian akibat bencana angin puting beliung tersebut.

Namun dalam rekaman video, banyak rumah warga yang roboh hingga nyaris rata dengan tanah. Masyarakat pun bahu-membahu membantu sang pemilik rumah.

Selain itu, hingga berita ini dipublish, belum diketahui apakah ada korban luka maupun jiwa dalam musibah tersebut.

Baca Juga:Bantul Dilanda Angin Puting Beliung, Tiang Listrik 12 Meter Ambruk

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini