SuaraJawaTengah.id - Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar mengatakan surat presiden menyangkut nama calon panglima TNI akan diserahkan kepada Ketua DPR Puan Maharani sore nanti.
Surpres akan diserahkan oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
"Untuk penyampaian surpres calon panglima TNI oleh mensesneg dijadwalkan hari ini jam 16.00, yang akan diterima oleh Ketua dan pimpinan DPR," kata Indra kepada wartawan, Senin (28/11/2022).
Surpres tidak jadi diserahkan Rabu (23/11) karena Puan Maharani sedang menghadiri sidang Parlemen ASEAN di Phnom Penh.
Baca Juga:Diisukan Jadi Calon Panglima TNI, KSAL Yudo: Saya Tidak Berandai-andai
Pratikno mengatakan penyerahan surpres segera dilakukan karena DPR akan memasuki masa reses.
Ada tiga nama yang berpeluang panglima TNI untuk menggantikan Jenderal Andika Perkasa yaitu KSAD Jenderal Dudung Abdurachman, KSAL Laksamana Yudo Margono, dan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.