Gibran Pastikan Peningkatan Wisatawan di Kota Solo akan Bertambah Tahun 2023, Ini Alasannya

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menargetkan kenaikan waktu menginap wisatawan pada tahun ini menyusul penambahan berbagai objek wisata di Solo

Budi Arista Romadhoni
Kamis, 26 Januari 2023 | 15:12 WIB
Gibran Pastikan Peningkatan Wisatawan di Kota Solo akan Bertambah Tahun 2023, Ini Alasannya
Wali Kota Solo GIbran Rakabuming Raka. [Kontributor/Ari Welianto]

SuaraJawaTengah.id - Pembangunan Kota Solo kini terus digenjot, khususnya pariwisata. Peningkatan jumlah wisatawan pun diprediksi bakal terjadi pada tahun 2023 ini.  

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menargetkan kenaikan waktu menginap wisatawan pada tahun ini menyusul penambahan berbagai objek wisata di Solo.

"Targetnya wisatawan menginap dua sampai tiga malam," kata Gibran dikutip dari ANTARA di Solo, Kamis (26/1/2023).

Sebelumnya, tingkat lama menginap di Kota Solo hanya di kisaran 1,3-1,5 malam. Ia mengatakan dengan berbagai penambahan destinasi wisata tersebut Solo siap bersaing dengan Yogyakarta dan Semarang.

Baca Juga:Aji Mumpung Jadi RI 1, Langkah Perlahan Jokowi Bangun Dinasti Politik

Untuk destinasi wisata baru yang siap buka pada tahun ini di antaranya Studio Rekaman Lokananta, Taman Wisata Balekambang, dan Masjid Raya Sheikh Zayed.

"Jadi kalau ditarik garis dari Jalan Ahmad Yani kami ada Lokananta yang revitalisasinya selesai April atau Maret, lurus sedikit ada Taman Balekambang yang selesai Desember, ada Masjid Sheikh Zayed yang sudah selesai tinggal menunggu pembukaan. Maju lagi ada IKM Gilingan, maju lagi ada Technopark, kemudian Solo Safari yang akan dibuka hari Jumat besok. Ini pembangunan luar biasa, fisik dikebut semua," katanya.

Ia mengatakan inti dari pembangunan tersebut diharapkan wisatawan bisa tinggal di Solo lebih lama.

"Intinya dari semua titik yang kami bangun, kami ingin wisatawan di sini lebih dari dua hari, simpel tujuannya," katanya.

Sementara itu, pihaknya juga tengah mempersiapkan pembangunan Pasar Jongke yang sekaligus digunakan untuk memfasilitasi wisatawan yang berkunjung ke Kampung Batik Laweyan.

Baca Juga:Dari Anak hingga Menantu Terjun ke Dunia Politik, Analis Politik: Jokowi Lebih Parah dari Rezim Soeharto

"Jadi biar bus-bus pariwisata, mobil-mobil besar biar masuk situ, terus masuk ke kampung batik bisa pakai sepeda, becak, atau jalan kaki. Penting banget itu lahan parkir," katanya.

News

Terkini

Lorin Solo Hotel bisa menjadi pilihanmu.

Lifestyle | 10:44 WIB

25 mahasiswa terpilih sebagai penerima manfaat Beasiswa Prasejahtera Berprestasi (BEST), serta berhak mengikuti program bootcamp PT Semen Gresik

News | 09:00 WIB

Tanah longsor terjadi diJalan nasional Yogyakarta-Semarang di Dusun Demangan, Desa Pingit, Pringsurat, Kabupaten Temanggung

News | 03:15 WIB

Nama bakal calon Presiden pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 terus dibahas. Ganjar disebut tokoh yang bisa meneruskan program Presiden Jokowi

News | 14:51 WIB

Akses jalan menuju tambang quarry di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Purworejo dilanda banjir. Sebanyak 3 rumah dan 1 musholah terdampak.

News | 14:37 WIB

Ledakan hebat terjadi di sebuah rumah di Dusun Junjungan, Desa Giriwarno, Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah pada Minggu (26/3/2023) malam.

News | 12:32 WIB

Ganjar Pranowo ikut sibuk menolak tim nasional Israel yang ikut berlaga pada Piala Dunia U-20 di Indonesia, tepatnya di Kota Solo pada Mei hinga Juni 2023 nanti

News | 11:38 WIB

Di bawah ini ada jadwal imsakiyah dan salat di Kota Semarang dan sekitarnya untuk hari Senin, 27 Maret 2023

News | 21:05 WIB

Di bawah ini ada jadwal azan magrib atau waktu buka puasa di Kota Semarang dan sekitarnya untuk hari ini, 26 Maret 2023

News | 15:55 WIB

PSIS Semarang akan melakoni laga tandang melawan Barito Putera di Stadion Demang Lehman pada Minggu (26/3/2023)

News | 09:00 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo setuju dengan larangan buka puasa bersama bagi pejabat maupun Aparatur Sipil Negara (ASN)

News | 07:10 WIB

BPJS Kesehatan terus berupaya meningkatkan mutu dan kualitas layanan kepada peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)

News | 05:25 WIB

Pertumbuhan ekonomi harus berlangsung secara menyeluruh dan sampai ke dasar. Salah satunya dengan meningkatkan kualitas pengelolaan UMKM

News | 05:09 WIB

DPRD Jateng meminta pihak kepolisian, dari Polda beserta kepolisian di 35 kabupaten/kota untuk meningkatkan keamanan di bulan suci Ramadan 2023

News | 15:20 WIB

Proses pemerataan jaringan 4G/LTE Telkomsel ini merupakan kelanjutan yang sudah dimulai sejak Maret 2022

News | 15:11 WIB
Tampilkan lebih banyak