SuaraJawaTengah.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mengalihkan perjalanan KA 251 Serayu relasi Purwokerto-Kroya-Kiaracaondong-Pasarsenen dan KA 181 Baturraden Ekspress relasi Purwokerto-Kroya-Bandung imbas kecelakaan kereta di petak jalan antara Stasiun Haurpugur dan Stasiun Cicalengka, Bandung, Jawa Barat.
"Perjalanan dua KA keberangkatan awal Stasiun Purwokerto tersebut tetap diberangkatkan sesuai jadwal pada sore dan malam hari ini, namun perjalanannya memutar melalui Cirebon," kata Manajer Humas PT KAI (Persero) Daerah Operasi 5 Purwokerto Feni Novida Saragih di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Jumat sore.
Dalam hal ini, kata dia, rute perjalanan KA 251 Serayu yang berangkat dari Stasiun Purwokerto pukul 16.45 WIB tersebut dialihkan melalui Prupuk-Cirebonprujakan-Cikampek-Pasarsenen.
Sementara untuk rute perjalanan KA 181 Baturraden Ekspress yang diberangkatkan dari Stasiun Purwokerto pukul 20.00 WIB dialihkan melalui Prupuk-Cirebon-Cikampek-Bandung.
Baca Juga:Mahfud MD Tegas Sentil Pemerintah: Jangan Tergila-gila Pada Investasi!
Dengan demikian, kata dia, perjalanan yang dibatalkan hanya untuk rute-rute parsial yang dilalui dua KA tersebut seperti Kroya, Maos, Banjar, Ciamis, dan Tasikmalaya.
"Oleh karena itu, kami tawarkan dua opsi bagi calon penumpang yang di stasiun-stasiun pemberhentian dua KA tersebut, apakah akan overstappen (dialihkan menggunakan bus) atau kah rencana perjalanannya dibatalkan," katanya.
Feni mengatakan bagi calon penumpang KA 251 Serayu maupun KA 181 Baturraden Ekspress yang memutuskan untuk membatalkan perjalanannya, KAI akan mengembalikan bea tiket 100 persen.
Kecelakaan terjadi di Km 181+700 petak jalan antara Stasiun Haurpugur dan Stasiun Cicalengka pada hari Jumat pukul 06.03 WIB, yang melibatkan KA 65A Turangga relasi Surabayagubeng-Bandung dan KA Commuterline 350 Bandung Raya relasi Padalarang-Cicalengka.
Pewarta : Sumarwoto
Baca Juga:Masuki Libur Natal, Volume Penumpang yang Naik Kereta Api Melonjak hingga 20 Persen