SuaraJawaTengah.id - Misi bangkit diusung PSIS Semarang saat menjamu RANS Nusantara FC.
Kedua tim dijadwalkan bertanding pada lanjutan pekan ke-32 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (22/4/2024).
"Kami akan melakukan sesuatu yang lebih dibandingkan lima pertandingan terakhir kami, untuk mendapatkan tiga poin," kata pelatih PSIS, Gilbert Agius.
Kemenangan atas RANS Nusantara FC nanti sangat penting untuk menjaga peluang PSIS Semarang untuk terus bersaing merebut posisi di Championship Series.
Baca Juga:Pemkot Semarang Fasilitasi PSIS Kembali Berlatih di Stadion Citarum
Saat ini tim Laksar Mahesa Jenar masih tertahan di posisi keenam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 47 poin. Mereka dari 31 kali main, 13 kali menang, 8 kali imbang dan 10 kali kalah.
Saat ini, Septian David Maulana dkk tertinggal enam poin dari Madura United yang kini ada di posisi keempat dan tertinggal tiga poin dari Dewa United yang ada di posisi kelima.
Hanya saja, PSIS berada dalam tren negatif saat melewati empat laga terakhir dengan hanya mendapatkan satu poin, hasil imbang dengan Barito Putera.
Selebihnya PSIS Semarang menelan kekalahan. Terakhir kali PSIS memetik kemenangan adalah pada 3 Maret 2024 silam saat menang 2-1 atas Persik Kediri.
"Kami sudah menganalisa, terutama tim kami sendiri di lima laga terakhir. Dan kami tampil bagus untuk meraih tiga poin," jelas dia.
Dia mengakui, menghadapi RANS Nusantara FC yang situasnya nyaris tak berbeda dengan timnya, Septian David dkk perlu ekstra waspada.
Ia kemudian mencontohkan bagaimana di putaran pertama mereka bisa menang atas PSIS dengan skor tipis 2-1.
"Mereka punya pemain-pemain yang secara individu memiliki kualitas bagus. Jadi kita perlu hati-hati," pungkasnya.