SuaraJawaTengah.id - Polresta Solo, Jawa Tengah melakukan penebalan pengamanan menyusul adanya aksi 22 Mei di Jakarta. Salah satu titik yang menjadi fokus pengamanan, yakni kediaman Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Sumber Banjarsari. Selain personel dari kepolisian, penebalan pengamanan juga melibatkan dari personel TNI.
Wakapolresta Solo, AKBP Andy Rifai mengaku bahwa penebalan pengamanan sudah dilakukan sebelum adanya aksi 22 Mei di Jakarta. Dan sampai saat ini penebalan pengamanan masih dilakukan.
"Penebalan pengamanan sudah kami lakukan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. Dan yang juga ditingkatkan pengamanannya adalah di kediaman Pak Presiden Jokowi," ucap Andy kepada Suara.com, Jumat (24/5/2019).
Peningkatan pengamanan ini juga dilakukan dengan melakukan patroli skala besar. Patroli ini dilakukan setiap malam hari dengan jumlah personel yang banyak. Fokus patroli adalah di lokasi-lokasi yang berpotensi rawan.
Baca Juga: Polisi Masih Periksa Sejumlah Saksi Pembakaran Pos Polisi di Solo
"Kami rutin melakukan patroli skala besar, setiap malam kami lakukan patroli. Terutama di lokasi-lokasi yang masuk kategori rawan atau berpotensi muncul hal yang tidak diinginkan," imbuhnya.
Dari patroli tersebut, Andy mengatakan, pihaknya belum menemukan hal-hal yang membahayakan atau mengganggu keamanan. pun begitu, pengamanan akan terus dilakukan guna memastikan kondusifitas Kota Solo.
"Tidak ada temuan, tapi kami masih terus melakukan patroli," pungkasnya.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Polisi Ungkap Penyebab Kebakaran Pospol Fajar Indah Solo
Berita Terkait
-
Sebentar Lagi Lengser, Rumah Jokowi Di Colomadu Ternyata Belum Siap Huni
-
Cek Fakta: Rumah Jokowi di Solo Ludes Dihancurkan Massa
-
CEK FAKTA: Kediaman Presiden Jokowi di Solo Dikepung Massa Demo RUU Pilkada
-
Peletakan Batu Pertama Rumah Pensiun Jokowi Digelar Tertutup, Luasnya Bertambah?
-
Jokowi Pilih Sendiri, Intip Lokasi Pembangunan Rumah Selepas Pensiun dari Presiden
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan
-
Sritex Pailit, DPR Kebut Dua UU Lindungi Industri Tekstil dan Pekerja
-
Sahabat-AI: Indonesia Luncurkan Model AI Canggih Berbahasa Indonesia!