SuaraJawaTengah.id - Sekitar 2.000 santri di Pondok Pesantren Attaujieh Al Islamy Dusun Leler Desa Randegan Kecamatan Kebasen Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa malam (6/8/2019) ini menggelar salat gaib untuk mendoakan Mustasyar PB NU Maimoen Zubair yang wafat di Makkah.
Salah gaib dilaksanakan di gedung serba guna pondok, selepas magrib. Masing-masing dilaksanakan santri putra dan putri.
Masih di tempat yang sama, para santri kemudian mengikuti tadarus Alquran sampai khatam. Selanjutnya, santri mendoakan wafatnya Mbah Moen diiringi dengan tahlilan.
Ketua Pondok Pesantren Attaujieh Al Islamy 2, Syaiful Amir mengatakan, kegiatan tersebut secara khusus digelar untuk mendoakan wafatnya Mbah Moen. Hal itu sesuai dengan amanat dari pengasuh ponpes tersebut yang juga mantu Mbah Moen, Zuhrul Anam atau akrab disapa Gus Anam.
“Tadi Abah (Gus Anam) mengamanatkan santri supaya melaksanakan salat gaib setelah magrib, kemudian dilanjutkan tadarus Alquran dan tahlilan,” kata Syaiful Amir kepada Suara.com, Selasa malam.
Saat ini, lanjut dia Gus Anam bersama keluarga besar ponpes sedang berada di rumah duka Mbah Moen, di Sarang, Rembang. Karena itu, pelaksanaan salat gaib hingga tahlil dipimpin oleh pengurus pondok.
“Yang mimpin Ustad Muhammad Ibnu Nizar, selaku Koordinator Kemaarifan ponpes,” kata dia.
Kontributor : Teguh Lumbiria
Baca Juga: Kibarkan Bendera Setengah Tiang, PPP Gelar Salat Gaib untuk Mbah Moen
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya