SuaraJawaTengah.id - Komunitas Pecinta Alam (KPA) Rajawali, dibantu karang taruna dan warga di Dukuh Surodadi, Tarubatang, Selo Boyolali, Jawa Tengah menyulap belasan ribu botol bekas air mineral menjadi sebuah piramida.
Belasan ribu botol bekas ukuran 1,5 liter itu merupakan sampah yang didapatkan para relawan saat bersih Gunung Merbabu.
Dari kegiatan yang berlangsung mulai tanggal 7 Juli 2019 itu relawan mendapati sebanyak 12 ribu lebih sampah botol bekas air mineral. Botol-botol tersebut merupakan botol yang dibawa oleh para pendaki dan dibuang sembarangan di kawasan gunung Merbabu.
Melihat hal itu, relawan pun memungutinya dan membawa turun. Tetapi, banyaknya sampah yang didapatkan muncul inisiatif untuk membuat sebuah karya dari bahan tersebut. Dan dari beberapa ide itu, muncul untuk membuat sebuah piramida.
Baca Juga: Melihat Tradisi Grebeg Sadranan di Lereng Merapi - Merbabu
Piramida yang dibuat dari botol bekas berukuran tinggi mencapai empat meter, panjang 12,5 meter dan lebar 8 meter.
Ketu KPA Rajawali, Agus Sutarno (35) mengatakan, pengumpulan sampah botol bekas ini awalnya kegiatan peduli lingkungan. Kemudian dari kegiatan itu, ternyata banyak sampah plastik yang didapatkan.
"Kami relawan terus mengumpulkan sampah plastik itu. Setelah terkumpul kami berpikir untuk membuat sebuah karya agar tidak hanya menjadi sampah. Tetapi bisa terus dipandang, dan muncul ide membuat piramida," terangnya saat ditemui Suara.com di posko KPA Rajawali, Selo, Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (13/8/2019).
Agus menambahkan, kreasi kerajinan ini juga sebagai bentuk keprihatinan akan banyaknya sampah yang berserakan di gunung Merbabu. Menurutnya, selama ini banyak yang melakukan pendakian tapi tidak peduli terhadap lingkungan.
Mereka hanya melakukan pendakian dan menikmati alam, kemudian meninggalkan sampah yang cukup banyak.
Baca Juga: Gunung Merbabu Terbakar, 10 Hektare Lahan Ludes
"Per hari itu ada 200-an pendaki. Dan setiap pendaki minimal membawa dua botol jadi berapa banyak botol yang ditinggalkan saat mendaki. Mereka itu penikmat alam, bukan pecinta alam mereka mendaki pota poto lalu meninggalkan sampah," katanya.
Berita Terkait
-
Cepogo Cheese Park, Wisata Keluarga dengan Segudang Daya Tarik di Boyolali
-
Mengatasi Tantangan di Gunung Merbabu
-
Orang-orang Turun dari Merbabu Butuh 4 Jam, Pria Ini justru Tempuh Waktu 17 Menit Saja, Kok Bisa?
-
Event Kreatif di Kecamatan Selo Berdampak ke Ekonomi Masyarakat Sekitar
-
4 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Boyolali, Cocok untuk Hilangkan Penat
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara
-
Wapres Gibran Mudik, Langsung Gercep Tampung Aspirasi Warga Solo!
-
Tragedi Pohon Tumbang di Alun-Alun Pemalang: Tiga Jamaah Salat Id Meninggal, Belasan Terluka