SuaraJawaTengah.id - Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta, Syahrul Mubarok (22) yang saat wisuda diwakilkan kedua orang tuanya, Sarifudin (48) dan Sri Nuryati Jamil (46) ternyata mempunyai tiga keinginan sebelum meninggal. Keinginan tersebut ditulisnya dalam sebuah buku harian.
Keinginan tersebut, yakni membelikan sang ayah sebuah handphone, membelikan sepeda motor dan memberangkatkan kedua orang tuanya berangkat berhaji.
Hal itu sebagaimana diungkapkan oleh ibunda almarhum Sri saat ditemui Suara.com di rumahnya di Krendowahono RT 01 RW 03, Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (8/10/2019).
Saat Suara.com tiba di rumah almarhum, ayah Syahrul Sarifudin tengah menggunting kain di ruang tamu. Selama ini kedua orang tuanya memang berprofesi sebagai seorang penjahit.
Di ruang tamu ada sedikitnya tiga mesin jahit. Kemudian terlihat pula samir wisuda dengan tulisan nama Syahrul Mubarok S.H. Di sampingnya ada samir serupa dengan tulisan cumlaude. Setelah mempersilakan masuk, Sri pun mulai membuka cerita mengenai anak sulungnya.
Sri menyampaikan, sebelum meninggal Syahrul memang sempat beberapa kali masuk ke rumah sakit. Bahkan Syahrul sempat menjalani operasi. Tetapi, usai dioperasi kembali tumbuh.
"Di lehernya itu ada benjolan, kalau kecapaian itu muncul tapi kadang hilang. Tapi dia tidak pernah menceritakan kondisinya kepada saya maupun ayahnya. Padahal saya beberapa kali menanyakannya. Kata dokter yang menangani itu tidak berbahaya," terang Sri.
Sri mengira, kondisi Syahrul semakin buruk usai mengurusi Pemilu 17 April lalu. Waktu itu, Syahrul menjadi Petugas Pemungutan Suara (PPS) di desanya. Selama penyelenggaraan itu, Syahrul juga sering lembur sampai pagi.
"Ditambah lagi dia juga sibuk mengurusi skripsinya. Mungkin karena pikiran atau gimana, tapi dia berhasil menyelesaikan kuliahnya tepat empat tahun dengan nilai terbaik yakni IPK 3,70," kata Sri.
Usai menjalani ujian pendadaran, lanjut Sri anaknya masuk ke rumah sakit. Dan meninggal pada 30 Juli. Almarhum meninggal saat menjalani perawatan di RSUD dr Moewardi, Jebres.
Baca Juga: Gantikan Wisuda Anaknya yang Wafat, Sarifuddin Tak Kuasa Menahan Air Mata
"Usai meninggal, kami baru tahu jika almarhum ini mempunyai sejumlah keinginan. Di antaranya ingin membelikan ayahnya handphone, membelikan sepeda motor dan memberangkatkan haji. Tapi belum satu pun ada yang kesampaian," tandas Sri.
Kontributor : Ari Purnomo
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan