SuaraJawaTengah.id - Calon Wali Kota yang diusulkan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Solo Achmad Purnomo buka suara mengenai pertemuan antara putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat pada Kamis (24/10/2019).
Purnomo mengaku tidak begitu mempermasalahkan dengan adanya pertemuan tersebut.
"Kalau Mas Gibran mau persiapan (Maju Pilwalkot) ya monggo. Saya juga hanya dikabari, kalau mau ada pertemuan ya monggo," katanya saat dihubungi Suara.com, Kamis (24/10/2019) malam.
Purnomo juga tidak bisa berkomentar terlalu banyak terkait dengan pertemuan tersebut. Tetapi, apapun yang akan dilakukan Gibran, Purnomo akan selalu siap dengan perintah dari partai.
"Saya tidak berkomentar apa-apa, saya kan petugas partai, kader partai, nanti saya siap melaksanakan apapun keputusan partai. Gitu saja, bagaimanapun saya kan kader partisipasi," katanya.
Purnomo menambahkan, akan mempersilakan Bos Markobar itu mendaftar Cawalkot melalui DPP PDIP. Mengingat, saat ini pintu untuk seleksi Cawalkot Solo melalui DPC sudah tertutup.
"DPC (PDIP) Solo kan sudah tutup, kalau mau lewat DPP silakan saja. Kan DPP juga masih buka. Saya juga belum ada komunikasi lanjutan dengan Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo terkait pertemuan mas Gibran dengan bu Megawati," katanya.
Sebelumnya, Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo juga tidak begitu mempermasalahkan dengan pertemuan antara Gibran dengan Megawati. Menurutnya, langkah yang dilakukan suami Selvi Ananda tersebut sebagai hal yang wajar.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Gibran Bertemu Megawati, Ketua DPC Solo: Itu Sah-sah Saja
Berita Terkait
-
Gibran Bertemu Megawati, Ketua DPC Solo: Itu Sah-sah Saja
-
Gibran Sambangi Rumah Megawati, Minta Restu Maju Pilwalkot Solo?
-
Di Depan Megawati, Gibran Akui Serius Maju Pilwalkot Solo
-
Maju Pilwalkot Solo, Gibran Sowan ke Rumah Mega Siang Ini
-
Sudah Tak Anti dengan Politik, Gibran Ingin Bantu Banyak Orang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan