SuaraJawaTengah.id - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, menyambangi Kantor Bupati Sragen, Rabu (11/12/2019). Kaesang datang dengan ditemani empat orang pengawal dan asisten pribadinya.
Kaesang niatnya ingin bertemu dengan Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Namun Bupati tidak ada di kantor karena ada dinas di luar kota.
Bupati memerintahkan Kepala Badan Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP) Sragen Tugiyono untuk menerima kedatangan Kaesang.
Seperti dibreritakan Solopos.com - jaringan Suara.com, Kaesang diduga tengah menjajaki bisnis di Sragen karena sempat mengunjungi dua kawasan industri di Sambungmacan dan Gondang.
Sementara Kaesang datang naik mobil Toyota Innova berpelat nomor AD 1227 ZA. Ia langsung turun di depan pintu masuk lobi Kantor Dinas Bupati Sragen. Kemudian mobil yang ditumpangi Kaesang di tempat parkir yang biasa digunakan mobil Bupati dan Wakil Bupati.
“Kami mau bertemu Pak Tugiyono,” kata salah satu anggota rombongan Kaesang saat Rabu pagi.
Untuk diketahui, Kaesang datang mengenakan kemeja putih lengan pendek dan celana panjang warna krem serta sepatu kasual. Kepala BPMPTSP Sragen Tugiyono buru-buru naik ke lantai II.
Ia langsung menyalami Kaesang dan mempersilakan masuk ke ruang rapat Bupati Sragen.
Sesaat kemudian, Wabup Sragen Dedy Endriyatno tiba dan langsung memasuki ruang rapat tertutup itu.
Baca Juga: Amnesty International: Jokowi Cuma Cari Simpati Mau Hukum Mati Koruptor
Asisten III Setda Sragen Simon Nugroho menyusul belakangan. Mereka berlima berbincang-bincang di dalam ruang selama 15 menit. Setelah keluar, mereka berfoto bersama.
Sejumlah anggota staf pribadi Bupati Sragen pun ikut berfoto bersama Kaesang. Demikian pula sejumlah pegawai Bagian Humas dan Protokol Setda Sragen juga ikut berfoto bersama Kaesang.
Meski demikian, Kaesang memberi kode tidak mau diwawancarai saat ditanya jurnalis dalam perjalanan menuruni anak tangga dari lantai II ke lantai I. Sesampainya di lobi depan, Kaesang berpamitan dengan Wabup.
“Maturnuwun,” ucapnya seraya bersalaman dengan Wabup.
Sementara Wabup Dedy Endriyatno mengatakan banyak yang diperbincangkan di dalam ruangan. Namun Dedy tidak merinci apa saja yang dibahas dengan Kaesang.
Dedy kemudian berseloroh menyebut ada kemungkinan Kaesang bakal maju di Pilkada Sragen.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal