SuaraJawaTengah.id - Suhu politik menuju Pilkada Solo 2020 di internal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam beberapa waktu belakangan terus memanas, terutama setelah putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka mendaftarkan diri melalui DPD PDIP Jawa Tengah.
Kekinian, Ketua DPC PDIP FX Hadi Rudyatmo mulai meminta pertimbangan DPP PDIP untuk rekomendasi calon wali kota dan calon wakil wali kota Pilkada Solo 2020. Dia bahkan menyampaikan agar DPP PDIP melihat parameter yang lebih khusus dengan pertimbangan peningkatan perolehan kursi PDIP di DPRD Solo.
“Saya dan Pak Purnomo sudah bekerja tujuh tahun. Dengan indikator apa saya tidak tahu. Tetapi ketika saya dan Pak Pur menjadi Wali Kota dan Wawali selama 2,8 tahun PDIP mendapat 24 kursi. Pemilu 2019 PDIP bahkan mendapat 30 kursi,” ujar Rudy, sapaan akrabnya seperti diberitakan Solopos.com-jaringan Suara.com, Senin (20/1/2020).
Rudy juga menyebut capaian positif yang ditorehkan PDIP Solo saat Pemilu Presiden 2019 dengan memborong 80 persen lebih suara di wilayah tersebut.
“Ini kan mestinya menjadi indikator, menjadi pertimbangan bagi Ketua Umum dan DPP,” kata dia.
Pun banyaknya deklarasi dukungan untuk pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa dari kelompok masyarakat juga diharapkan menjadi pertimbangan DPP. Seperti deklarasi dari Komunitas Masyarakat Pinggir Sungai Bengawan Solo di Kelurahan Pucangsawit, Jebres pada Minggu (19/1/2020).
“Ini inisiatif dari tokoh-tokoh masyarakat di pinggir Bengawan Solo, menyampaikan aspirasi kepada DPP PDIP, agar memberikan dukungan estafet kepemimpinan Solo kepada Pak Purnomo dan Teguh Prakosa. Ini murni gerakan masyarakat,” katanya.
Untuk diketahui, DPC PDIP mengajukan nama Achmad Purnomo-Teguh Prakosa sebagai calon wali kota dan calon wakil wali kota dalam Pilkada Solo 2020. Meski begitu, kekinian DPP PDIP belum menyampaikan rekomendasi calon wali kota dan calon wali kota yang akan diusung partai berlambang banteng moncong putih tersebut.
Baca Juga: Disebut Hasto, Sinyal Gibran Rakabuming Maju di Pilkada Solo 2020 Menguat
Berita Terkait
-
PAN Solo Copot Spanduk Dukungan Terhadap Salah Satu Bakal Cawalkot
-
Dapat Rekomendasi Atau Tidak dari PDIP, Gibran Berjanji Bakal Temui FX Rudy
-
Tunggu Rekomendasi Ketum PDIP Megawati, Gibran Fokus Blusukan di Solo
-
Rekomendasi Cawalkot PDIP Ditunda, Purnomo: Enggak Hanya Solo Tapi Semuanya
-
Disebut Hasto, Sinyal Gibran Rakabuming Maju di Pilkada Solo 2020 Menguat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah