SuaraJawaTengah.id - Seorang mahasiswi asal Cilacap yang baru pulang dari China dilarikan ke RS Margono Purwokerto oleh orang tuanya akibat mengalami sakit panas, batuk, dan pilek.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, dr Pramesti Griana Dewi, pasien tersebut dibawa ke RS Margono sejak hari Sabtu (1/2/2020) lalu.
"Di Margono masuknya kriteria pasien dalam pengawasan. Sehingga langsung masuk di kamar isolasi," katanya, Selasa (4/1/2020).
Pramesti menjelaskan, untuk kasus mahasiswi tersebut belum bisa dikatakan menjadi pasien suspect virus corona. Sebab, hingga kini tim dokter masih melakukan observasi terkait kondisi dari mahasiswi tersebut.
"Mahasiswi tersebut memang dilaporkan pulang dari China. Hanya saja bukan dari Wuhan," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Umum RS Margono Soekarjo dr Veronica Dwi Winahyu tak menampik adanya seorang pasien dari Cilacap yang dirawat di ruang isolasi RS Margono Soekarjo Purwokerto.
"Betul ada pasien dari Cilacap yang dirawat sejak Sabtu (1/2/2020) lalu. Kami tinggal tunggu hasil pemeriksaan laboratorium Balitbangkes Kementerian Kesehatan," katanya.
Seperti diketahui, hingga saat ini, RS Margono Soekarjo Purwokerto telah menangani tiga orang di ruang isolasi karena mengalami gejala panas, pilek dan batuk seusai pulang dari China. Dua di antaranya adalah WNA China dari Purwokerto dan Cilacap.
Kontributor : Anang Firmansyah
Baca Juga: China Sibuk Urus Virus Corona, Jokowi Incar Pasar-pasar Ekspor RRT
Berita Terkait
-
Dilarang Masuk Indonesia, Impor Hewan Hidup dari China akan Dipulangkan
-
China Sibuk Urus Virus Corona, Jokowi Incar Pasar-pasar Ekspor RRT
-
Singapura Rahasiakan Identitas PRT Indonesia Positif Virus Corona
-
PRT Indonesia Terjangkit Corona, KBRI Imbau WNI Jaga Kebersihan
-
Teror Virus Corona, 9 Kementerian Bersatu Membuat Hotline
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli