SuaraJawaTengah.id - Sosok Bupati Klaten Sri Mulyani viral di media sosial setelah foto bantuan hand sanitizer yang dipasangi stiker wajah beredar luas.
Tidaknya hanya mengomentari soal bantuan hand sanitizer, publik juga kembali menyoroti unggahan lama Sri Mulyani. Postingan tersebut menunjukkan sang Bupati membagikan masker kepada pedagang pasar.
Sri Mulyani mengunggah foto-fotonya saat membagikan masker ke akun Instagram pribadinya, @yani_sunarno, pada Sabtu (21/4/2020).
Dalam foto tersebut, Sri Mulyani terlihat memberikan imbauan kepada warga memakai pengeras suara. Dia berdiri di atas mobil Jeep dengan atap terbuka.
Baca Juga: Bawa Celurit saat Ngamen, Pria Ini Dihajar Warga karena Meresahkan
Tampak banyak sekali warga yang berkurumun di sekitar mobil. Mereka tidak terlihat menerapkan jaga jarak atau social distancing sebagaimana dianjurkan oleh WHO.
Pada beberapa foto yang lain, Sri Mulyani dari atas mobil juga terlihat membagikan hand sanitizer ke warga.
"Tidak ada batas perjuangan dalam sebuah pengabdian untuk rakyat. Pagi hari ini membagikan masker dan hand sanitizer untuk masyarakat Klaten, woro-woro ke pasar-pasar untuk pencegahan Covid-19. Mari jaga bersama diri dan lingkungan kita lurr, saling mengingatkan #Klatensehat," tulis @yani_sunarno.
Unggahan Bupati Klaten ini kembali menjadi perbicangan warganet di Twitter.
"Aku tambahin gais. Waktu Bupati Klaten sedang membagikan masker ke masyarakat, ini bentuk rasa sayangnya beliau ke masyarakat loh gaisssss. Physical Distancing nya kapan-kapan aja. Yang penting bagiin masker #BupatiKlatenMemalukan," tulis seorang warganet.
Baca Juga: Geram dengan Haters, Inul Daratista Ngamuk Sampai Ancam Lapor Polisi
Dalam cuitan itu dilampirkan video saat Bupati Klaten sedang bagi-bagi masker kepada warga. Terlihat ibu-ibu berjejalan berusaha untuk meminta masker dari sang bupati.
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Dikuliti, Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita
-
Menu Sushi Seblak dan Nasi Kuning Disebut Jadi Penyebab Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Pantes Ngamuk..
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Superco Superfest: 36 Tim Bertarung, Cari Bibit Unggul Sepak Bola Nasional!
-
Akhirnya Punya WC, Buruh Semarang Ini Tak Perlu Lagi Buang Hajat di Sungai
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah