SuaraJawaTengah.id - Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo berencana mengusulkan pembuatan monumen untuk mengenang seniman musik Didi Kempot yang berpulang pada Sabtu (5/5/2020) silam.
Pria yang akrab disapa Rudy ini, juga mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk memberikan penghargaan kepada maestro musik campursari ini. Sebab, Rudy menilai, jika hanya membuatkan monumen, penghargaan tersebut terasa kurang.
Dia mengemukakan, anugrah yang diberikan harusnya bersifat nasional. Untuk itu, pihaknya sudah mengirimkan surat kepada Kementerian Sosial agar memberikan penghargaan kepada Didi Kempot yang menurut Rudy talentanya luar biasa.
”Talentanya luar biasa. Terbukti legasi yang ditinggalkan baru-baru ini dengan konser di rumah bisa mengumpulkan dana Rp 5 miliar dalam waktu tiga jam saja. Ini baru satu-satunya mas Didi Kempot yang melakukan,” ucap Rudy saat ditemui di Balai Kota Solo, Jawa Tengah (09/05/2020).
Selain itu seniman sekelas Didi Kempot perlu mendapatkan penghargaan ini. Sebab Didi Kempot bukan penyanyi dan pencipta lagu yang kelasnya lokal, melainkan sudah berkelas internasional.
"Buktinya orang Amerika saja menyanyikannya," kata dia.
Terkait dengan monumen, Rudy merencanakan membuatnya di tempat yang melekat dengan Didi Kempot. Bisa dibuat di Stasiun Balapan Solo ataupun Terminal Tirtonadi Solo atau tak menutup kemungkinan di Taman Jurug. Sebab ketiga tempat itu yang disebut dalam lagu yang dinyanyikan Didi kempot.
Namun untuk merealisasikannya tentunya perlu dibuat rancangannya terlebih dahulu. Termasuk untuk petisi yang diperlukan sebelum dibuatkan monumen.
"Kami sudah pikirin ke sana. Kami akan bicarakan dengan tokoh-tokoh seniman dan budayawan sebaiknya bagaimana," kata dia.
Baca Juga: Viral Kisah Didi Kempot 'Ditodong' Ibu-ibu Minta Dituliskan Lirik Lagunya
Kontributor : Rara Puspita
Berita Terkait
-
Berplat Nomor Cantik, Ini Dia Mobil Kesayangan Mendiang Didi Kempot
-
Kenang Maestro Campursari, Pemkot Solo Ingin Dirikan Monumen Didi Kempot
-
Jerinx Anggap Didi Kempot dan Glenn Fredly Musisi Langka
-
Viral Kisah Didi Kempot 'Ditodong' Ibu-ibu Minta Dituliskan Lirik Lagunya
-
Didi Kempot Seniman Kemanusiaan "Godfather of Charity"
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan