SuaraJawaTengah.id - Sastrawan yang juga dikenal sebagai budayawan Ajip Rosidi (82) menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tidar Kota Magelang.
Ajip dirawat lantaran sakit akibat terjatuh di rumah anaknya yang berada di kawasan Pabelan, Kabupaten Magelang. Anak nomor empat Ajip Rosidi, Nundang Rundagi ketika dihubungi Antara melalui telepon di Magelang pada Minggu (26/7/2020) malam, menyampaikan ayahnya dirawat di RSUD Kota Magelang sejak tiga hari lalu.
Akibat terjatuh tersebut, Ajip mengalami pendarahan di otak dan harus menjalani operasi.
"Alhamdulillah, setelah menjalani operasi kondisi kesehatan bapak berangsur membaik dan kesadarannya mulai pulih," katanya.
Baca Juga: Sapardi Djoko Damono dalam Kenangan Terakhir Anak
Ia menuturkan tiga hari lalu waktu malam hari ayahnya terjatuh di depan kamar dan sempat pingsan, kemudian dibawa ke rumah sakit.
"Sampai di rumah sakit menjalani CT scan, ternyata mengalami pendarahan di otak maka harus dioperasi," katanya.
Ia menyampaikan sebelum bulan puasa 2020, ayahnya tinggal bersamanya di Pabelan, Kabupaten Magelang.
"Sebelumnya, bapak biasa selalu bepergian Jakarta, Bandung (di Perpustakaan Ajip Rosidi, Jalan Garut nomor 2)," katanya.
Menurut dia meskipun ayahnya sudah berusia 82 tahun, masih tetap aktif menulis. Ajib Rosidi merupakan seorang sastrawan yang berasal dari Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, menaruh minat besar terhadap perkembangan bahasa dan sastra Sunda.
Baca Juga: Sastrawan Eka Kurniawan Tolak Penghargaan, Mendikbud Santai
Ajip Rosidi telah menghasilkan ratusan karya dalam bentuk buku maupun publikasi tulisan. Ia meraih gelar doktor kehormatan, Honoris Causa bidang ilmu budaya dari Universitas Padjadjaran pada 2011 lalu. (Antara)
Berita Terkait
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
-
Tampang Budiman Sudjatmiko versi Lawas dan Masuk Kabinet Prabowo Disorot Publik: Waktu Muda Melawan, Pas Tua Ciut
-
Gibran Blusukan Hingga Tinggalkan Akmil, Rocky Gerung: Kok Bisa Ya Pencitraan Diwariskan?
-
Raffi Ahmad Cerita Alasan Prabowo Subianto Ajak Kabinetnya Retreat di Akmil: Ada Filosofinya
-
Istana Buka Suara: Retreat Kabinet di Akmil Gunakan Dana Pribadi Prabowo
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang