SuaraJawaTengah.id - Warga Kota Semarang mempunyai cara berbeda untuk menikmati film bioskop. Jika bioskop lazimnya ditonton di dalam ruangan, kali ini mereka menonton di dalam mobil dengan layar bioskop di luar ruangan atau disebut bioskop drive in.
Bioskop drive in Semarang ada di area parkir Marina Convention Center (MCC) Kota Semarang.
Ketua penyelenggara, Paulus Budi Santoso mengatakan Cinema Drive In atau konsep menonton film dari mobil merupakan salah satu solusi menonton film saat pandemi Covid-19.
"Kalau seperti ini kan ada jarak dan nontonnya di dalam mobil. Jadi aman," jelasnya saat ditemui di area parkir Marina Convention Center (MCC) Kota Semarang , Senin (17/8/2020).
Menurutnya, Cinema Drive in menjadi solusi di tengah keterbatasan akibat pandemi Covid-19.
Penikmat sinema layar lebar dapat datang dan menikmati hiburan nonton film melalui LED outdor berukuran 5 x 12 meter di balik kemudi roda empat.
Selain itu, sebelum berangkat pengunjung harus memastikan audio mobilnya bermasalah atau tidak. Jika audio mobil bermasalah menurutnya akan banyak mengganggu kenyamanan pengunjung.
"Film ini menggunakan gelombang frekuensi radio. Jangan lupa pastikan audio mobilnya tidak bermasalah," pesannya.
Sementara itu, area yang dimanfaatkan untuk menonton film ini bisa menampung hingga 100 mobil per sesinya.
Baca Juga: Masih Zona Merah, SMA di Surabaya dan Sidoarjo Dilarang Dibuka Besok
Jarak antar mobil telah didesain secara zig-zag.
"Jadwal pemutaran filmnya sendiri berbeda-beda. Pada Senin--Kamis ada dua kali jadwal pemutaran, yakni pukul 16.00 dan 19.00. Sedangkan, akhir pekan ada tiga kali pemutaran, yakni pukul 16.00 WIB, 19.00 WIB, dan 21.00 WIB," imbuhnya.
Untuk harga tiket dibanderol Rp 100 ribu per mobil untuk hari biasa, dan Rp 150 ribu untuk akhir pekan.
Selain bisa menikmati film yang disuguhkan, penonton juga mendapatkan snack gratis saat membeli tiket.
"Ada juga tenant-tenant makanan dengan pilihan yang beragam," imbuhnya.
Kontributor : Dafi Yusuf
Berita Terkait
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
-
Kenali Virus Corona Varian Nimbus: Penularan, Gejala, hingga Pengobatan Covid-19 Terbaru
-
Mengenal Virus Corona Varian Nimbus, Penularan Kasus Melonjak di 13 Negara
-
7 Fakta Kenaikan Kasus COVID-19 Dunia, Thailand Kembali Berlakukan Sekolah Daring
-
Pasien COVID-19 di Taiwan Capai 41.000 Orang, Varian Baru Corona Kebal Imunitas?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60