SuaraJawaTengah.id - Dua orang anggota DPRD Banyumas, Jawa Timur, berjenis kelamin laki-laki dinyatakan positif terjangkit virus corona covid-19. Hal itu diketahui setelah keduanya pulang dari wilayah Provinsi Jawa Barat.
Wakil Ketua DPRD Banyumas, Supangkat, membenarkan adanya anggota dewan yang kena virus asal Wuhan, China.
Menurutnya, dengan adanya anggota dewan yang positif, pihaknya mengambil kebijakan untuk langsung melakukan tes swab massal untuk seluruh staf dan karyawan serta anggota dewan di lingkungan DPRD Banyumas.
"Bahwa karena ada indikasi dua DPRD ini positif covid-19. Maka hari ini dilakukan swab kepada seluruh anggota DPRD kecuali yang sakit. Dan seluruh karyawan serta PHL, jumlahnya sekitar 114 orang," katanya saat ditemui, Sabtu (22/8/2020).
Pangkat menuturkan, hal ini merupakan langkah cepat untuk mengantisipasi adanya penularan dari rekan DPRD Banyumas yang terkena, sehingga hari ini dilakukan swab dan operasional perkantoran DPRD Banyumas ditutup selama 6 hari.
"Mulai kemarin, sampai hari Rabu yang akan datang ditutup, sambil menunggu swabnya. Sedangkan dua orang yang positif itu memang benar, tapi keadaannya sudah membaik," jelasnya.
Sedangkan untuk awal mula penularan virus covid-19 ini masih dalam penelusuran. Karena jika dilihat kegiatannya setelah pulang dari Jawa Barat pada sepuluh hari yang lalu.
"Belum bisa dipastikan, tapi yang pasti awalnya dari mana sedang dilakukan penelitian. Apakah memang dari kunjungan kerja di Jawa Barat atau memang tertular di daerah Kabupaten Banyumas," ungkapnya.
Sebelum adanya kunjungan kerja tersebut, menurut Pangkat, sudah ada salah satu anggota dewan yang mengeluhkan sakit. Seperti gejala flu, demam dan batuk. Namun baru terdengar kemarin kalau hasilnya positif.
Baca Juga: Gedung DPRD Lockdown karena COVID-19, Rapat Paripurna Dipindah ke Hotel
Rombongan yang ke Jawa Barat tersebut berjumlah 14 orang.
"Rombongan itu ada banyak kendaraan, tidak hanya satu kendaraan. Seperti jenis kendaraan minibus yang seharusnya diisi 14 orang, ini cuma diisi sekitar 8. Jadi memang sudah menerapkan protokol kesehatan," lanjutnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Banyumas, dr Budhi Setiawan menjelaskan ada kecenderungan jumlah kasus positif covid-19 bertambah di lingkungan dewan. Namun untuk sementara ini baru dua yang dinyatakan positif.
"Dalam satu mobil dengan dua orang tersebut ada empat orang waktu perjalanan ke Jawa Barat. Yang lain ada yang bawa mobil sendiri-sendiri. Ini sebenarnya menurut saya bukan karena kunjungan kerja terus jadi sakit. Tapi karena ada salah seorang yang pasangannya sakit, terus nularin anggota dewan. Nah anggota dewan ini merasa hanya flu biasa terus ikut berangkat jadi menulari," jelasnya.
Dirinya sudah berulang kali menyampaikan, jika yang merasa tidak sehat tidak perlu berangkat.
Menurutnya ada yang mungkin merasa ini menjadi tanggung jawab, sehingga mereka tetap memenuhi kewajibannya.
Berita Terkait
-
Seorang Anggota DPRD Positif Covid-19, Jadi Kasus Pertama di Nias Barat
-
Hibur Diri dan Pembeli Saat Pandemi, Pedagang Pawai Keliling Pasar Wage
-
Gedung DPRD Lockdown karena COVID-19, Rapat Paripurna Dipindah ke Hotel
-
Anggota DPRD Kepulauan Riau Positif Corona Habis ke Jakarta
-
Apel HUT ke-75 RI di Sawah, Petani Banyumas Belum Merdeka karena Kartu Tani
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60