SuaraJawaTengah.id - Banyak warga yang mengeluhkan efek samping dari memakai masker sehingga kerap melepasnya. Padahal, masker menjadi hal penting untuk pencegahan penularan Covid-19.
Beberapa efek samping yang kerap dikeluhkan adalah iritasi kulit, kacamata berembun hingga mata kering. Sebuah laporan yang diterbitkan dalam jurnal Ophthalmology and Therapy pada 15 Juli merinci bagaimana terjadi peningkatan kasus iritasi mata dan mata kering di antara orang-orang yang secara teratur memakai masker. Demikian dilansir dari Health.
Penulis laporan, yang merupakan peneliti di University of Utah, mencatat bahwa mereka telah melihat peningkatan yang nyata pada gejala mata kering di antara pengguna masker biasa di beberapa klinik lokal.
Para pasien termasuk orang-orang yang tidak memiliki riwayat mata kering sebelumnya dan menggunakan masker secara teratur untuk jangka waktu lebih lama tampaknya lebih mungkin untuk mengembangkan gejala.
Mata kering terkait pemakaian masker adalah kondisi baru, dan para peneliti studi tersebut menunjukkan bahwa belum ada literatur ilmiah terkait kondisi tersebut. Jadi, penyebab pastinya belum dipelajari.
Namun salah satu teori pada laporan tersebut, kondisi mata kering akibat masker ini disebabkan oleh masalah aliran udara. Ketika Anda mengeluarkan napas dan masker Anda tidak terlalu ketat, udara dapat mengalir ke atas dan ke seluruh permukaan mata Anda. Hal itu mendorong penguapan dan pada akhirnya bisa mengeringkan mata.
Penulis laporan itu juga mencatat bahwa orang yang menggunakan masker selotip untuk segel masker yang lebih baik juga memiliki masalah mata. Dugaan mereka, selotip itu sendiri dapat mengganggu fungsi normal kelopak mata bawah, yang menyebabkan mata kering.
Namun demikian, ada beberapa cara untuk mengatasi mata kering terkait pemakaian masker. Langkah pertama yakni memastikan masker Anda pas, kata Vivian Shibayama, OD, ahli optometri dari UCLA Health.
Mencari masker dengan area batang hidung yang dapat dibentuk pas ke wajah dan loop telinga yang bisa disesuaikan bisa membantu memastikan ukuran yang lebih pas.
Jika itu tidak berhasil, Aditya Kanesa-thasan, MD, spesialis kornea di Rumah Sakit Mata Wills, merekomendasikan untuk melipat tisu menjadi gulungan dan menyelipkannya di bawah bagian atas masker.
Ini berguna untuk menambahkan bantalan ekstra ke tepi atas masker dan mencegah udara keluar. Anda juga dapat mencoba menggunakan selotip medis untuk menutup masker di hidung.
"Berhati-hatilah menggunakan selotip yang tepat untuk menghindari iritasi kulit, dan tempelkan masker ke pipi alih-alih kelopak mata bawah untuk menjaga kedipan yang sehat," katanya.Di malam hari, Anda bisa meletakkan kompres panas pada mata dengan cara basahi waslap dengan air hangat atau panas, dan letakkan di kelopak mata selama beberapa menit.
Ini dapat membantu merangsang kelenjar Meibom pada kelopak mata dan mendorong lebih banyak minyak keluar dari kelenjar. Dengan lebih banyak minyak di air mata Anda, lubrikasi pada mata Anda akan cenderung tidak menguap dengan cepat.
Namun yang terpenting, bicarakan dengan dokter mata jika Anda mengalami masalah berkelanjutan dengan mata kering terkait pemakaian masker.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal