SuaraJawaTengah.id - Kejadian mencekam terjadi di Plaza Stadion Manahan Solo, Selasa (15/09/2020) malam. Sekitar seribuan massa dari PSHT yang berkumpul dibubarkan polisi.
Massa sudah berkumpul sejak pukul 20.30 WIB. Sebagian besar menggunakan sepeda motor.
Polisi juga terlihat berjaga-jaga di lokasi. Massa tersebut sejurus kemudian lantas dihalau untuk meninggalkan lokasi.
Namun, ratusan massa terlihat kembali ke Plaza Manahan hingga kembali dibubarkan secara paksa. Suara beberapa tembakan peringatan bahkan terdengar untuk menghalau massa agar meninggalkan lokasi.
Sejumlah orang yang diduga sebagai provokator yang mengendarai dua mobil sempat dihentikan aparat kepolisian. Mereka dinterogasi sebelum akhirnya dibawa ke Mapolresta Surakarta.
"Mereka awalnya kami imbau untuk meninggalkan lokasi. Namun mereka ternyata memutar dan kembali lagi. Ada sekitar seribuan. Massa dari PSHT," kata Wakapolresta Surakarta AKBP Deny Heryanto mewakili Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak di lokasi kejadian.
"Kita berikan tembakan peringatan agar mereka membubarkan diri. Ada lima sampai enam orang teduga sebagai provokator aksi kita amankan. Ini agar Solo aman dan kondusif," tambah dia.
Kontributor : RS Prabowo
Baca Juga: Tengah Pandemi COVID-19, Ekspor Udang Jawa Timur Meningkat
Berita Terkait
-
Zodiak Kesehatan 16 September 2020: Virgo, Sudah Coba Rumput Laut?
-
Dalam Keadaan Sehat, Penusuk Syekh Ali Jaber Dikenai Pasal Berlapis
-
Polisi tak Mau Insiden Penusukan Syekh Ali Jaber Terulang
-
Blokir HP Ilegal Berbasis IMEI Akhirnya Benar-benar Berlaku!
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Umumnya Cerah Berawan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal