SuaraJawaTengah.id - Viral seorang wanita memamerkan sebuah kendaraaan yang disebutnya sebagai mobil sultan. Layaknya mobil canggih yang dimiliki sultan pada umumnya, kendaraan tersebut juga memiliki fitur canggih tapi bikin salah fokus.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) sultan merupakan julukan bagi seorang Raja. Namun, akhir-akhir ini makna dari kata ‘sultan’ mulai bergeser menjadi seseorang yang memiliki harta kekayaan bagaikan seorang raja.
Di media sosial pun kerap beredar sebuah video maupun foto yang menampilkan sejumlah orang yang disebut ‘Sultan’.
Dilansir dari hops.id, melalui akun TikTok @auliafashionid, wanita ini membuat sebuah video kocak yang menampilkan kendaraan sultan dalam wujud mobil.
Baca Juga: Nasib Polisi yang Kawal Pria Mirip Richard Muljadi Joging di Bali
“Emang nyaman banget ya mobil SULTAN tuh,” tulis akun @auliafashionid melalui caption.
Melalui sejumlah kalimat pada video yang diunggah, tertulis pula sebuah keterangan yang menyebutkan fitur-fitur mobil sultan.
“Mobil Sultan Check,” ujarnya.
Awalnya, wanita itu menekan sebuah tombol yang terdapat pada kunci mobilnya. Ia menjelaskan, mobil sultan tersebut bisa berjalan secara otomatis hanya dengan menggunakan remote.
“Otomatis jalan pakai remote,” katanya.
Baca Juga: Viral Bayi Tarik Masker Dokter yang Melahirkannya
Tak lama kemudian, mobil yang disebutnya sultan mengeluarkan suara alarm dan menghampiri dirinya.
Bukannya sebuah supercar alias mobil canggih yang mendatanginya, sebaliknya, yang keluar justru mobil angkot (angkutan kota) dengan model lama.
Tak sampai di situ, remote otomatis yang disebutnya malah memperlihatkan rekannya, seorang wanita berkerudung sedang mendorong mobil tersebut.
Selain itu, ia menjelaskan pula kelebihan mobil sultan tersebut, yakni memiliki interior luas bahkan bisa membuat penumpangnya rebahan.
“Interior luas bisa sambil tiduran,” jelasnya.
Untuk memberhentikan mobil yang otomatis berjalan, wanita ini kembali menunjukkan sebuah cara unik yang menggelitik.
Layaknya sebuah mobil angkot, ia menunjukkan cara berhenti yang khas ketika seorang penumpang menaikki kendaraan umum tersebut, yaitu dengan menggunakan sebuah koin yang diketuk beberapa kali ke kaca yang ada di pintu sehingga membuat sopir menginjak tuas rem.
Di balik video parodi yang diunggahnya, ia berpesan kepada warganet yang menonton agar ketika membeli mobil tak harus mahal, melainkan utamaya harus memberikan kenyamanan kepada pengendaranya.
Apapun kendaraan yang digunakan, kata dia, lebih penting untuk mensyukurinya.
“Gak harus mahal yang penting nyaman, yuk bersyukur,” imbuhnya.
Unggahan parodi mobil sultan itu berhasil memicu berbagai komentar kocak dari warganet. Mereka pun dibuat salah fokus dengan keberadaan mobil angkot tersebut.
“Itu kuat banget yang dorong mobil,” balas akun Andinipradiapuspa_.
“Keren banget kak, ini mah udah sultan tapi enggak sombong,” ujar akun yayah.
“Ini lah yang dinamakan orang kaya sesungguhnya, enggak sombong, ku suka gaya mu kaka cantik,” imbuh akun @ekka12331.
Hingga tulisan ini diturunkan, video kocak itu telah tayang sebanyak 4,1 juta kali dan 371,9 ribu di antaranya menyukai.
Berita Terkait
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Akun X Wikipedia Bagikan Cerita Firaun Akhenaten yang Pernah Pindahkan Ibu Kota, Warganet: Kok Mirip Sama...
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang