SuaraJawaTengah.id - Dua pasangan calon Walikota Solo yakni Gibran Rakabuming Raka dan Bagyo Wahyono saling mengumbar keyakinan jelang debat perdana Pilkada 2020 edisi perdana yang akan berlangsung 6 November mendatang.
Bagyo yang maju bersama FX Supardjo melalui jalur independen bahkan sesumbar siap tempur untuk pelaksanaan debat perdana nanti.
"Namanya sudah maju, kita pantang mundur. Untuk debat, kita sudah sangat siap," tegas Bagyo saat hendak meninggakan Kantor KPU Solo, Senin (26/10/2020).
Pengusaha tailor itu menambahkan, kematangan menuju debat terlihat dari persiapan dan simulasi yang sudah dilakukan hingga tiga kali.
Baca Juga: Warga Balikpapan Masih Ada yang Belum Paham Kolom Kosong Boleh Dicoblos
"Kita melihat lingkungan Kota Solo adalah hal yang riil untuk jadi aspirasi masyarakat. Kalau debat tapi tidak datangkan manfaat bagi masyarakat sama saja bohong," paparnya.
Keyakinan sama juga ditunjukkan Gibran yang sudah memperkuat persiapan dengan berbagai simulasi.
Dia mengatakan semua subyek materi terus dimatangkan, khususnya terkait mitigasi Covid-19.
"Semuanya cukup matang, kan sudah masuk di visi misi saya. Makanan tiap hari lah kalau ketemu warga ditanya warga seperti yang saya sampaikan setiap hari kalau saya ketemu warga," ujar Gibran.
Sementara itu, Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti mengatakan debat perdana nanti akan mengambil tema utama tentang penanganan pandemi Covid-19.
Baca Juga: Tanggapi Survei Lawan, Machfud: Mau Ngaku 10 Persen Kalau Kalah Nangis!
"Tentunya materi debat kurang lebih sama dengan materi-materi Pemilu sebelumnya. Namun karena saat ini masa pandemi Covid-19, maka ada tambahan materi terkait strategi penanganan dan pencegahan Covid-19," kata dia.
Debat perdana Pilkada Solo 2020 nanti akan terbagi dalam delapan segmen dengan total durasi 120 menit, terbagi 90 menit untuk debat dan 30 menit iklan. Acara debat akan dilaksanakan mulai pukul 19.00 WIB - 21.00 WIBdi Hotel The Sunan Solo.
Kontributor : RS Prabowo
Berita Terkait
-
Edy Singgung Soal Tambang Blok Medan di Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Nasution: Laporkan Pak, Kami Tunggu
-
Dilaporkan Gegara Guyon soal Janda Kaya dan Rasul, Suswono Mangkir Panggilan Baswaslu: Saya Gak Tahu
-
Bandingkan Harga Gorengan Jakarta dengan Bandung, RK Mau Siapkan Dana Mitigasi Pangan Rp 1 Triliun
-
PDIP Endus Dugaan Jokowi Cawe-cawe di Pilkada 2024 Libatkan Oknum Kapolda
-
Pakar Minta Prabowo Tindak Tegas Aparat Penegak Hukum Cawe-cawe di Pilkada
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Adu Kekayaan para Calon di Pilgub Jateng 2024: Andika-Hendi vs Luthfi-Yasin
-
Masjid Tanpa Kunci Khoiru Ummah: 24 Jam Menerima Tamu Allah
-
BRI Peduli Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi, Layanan Perbankan Dialihkan
-
Cuaca Ekstrem Picu Angin Puting Beliung dan Longsor di Banyumas, BPBD Imbau Warga Tetap Waspada
-
Kondisi Cuaca Semarang, Diprediksi Udara Kabur Hari Ini