SuaraJawaTengah.id - Kiper utama Bhayangkara Solo FC yang juga personel Timnas Indonesia, Awan Setho mengaku bakal memboyong sang istri, Amalia Rahmi Febriani untuk tinggal di Solo. Seperti diketahui, Bhayangkara kini pindah markas ke Solo dari Jakarta.
Awan mengaku memboyong istrinya agar tidak merasa khawatir. Apalagi, penjaga gawang berusia 23 tahun tersebut bisa dibilang masih pengantin baru setelah melepas masa lajangnya, Agustus lalu.
"Kalau saya pribadi akan memboyong istri ke Solo agar tetap bisa dekat dan tidak khawatir memikirkannya," ungkap Awan Setho dalam keterangannya kepada awak media, Rabu (9/12/2020).
Baru-baru ini, Bhayangkara memang resmi pindah kandang ke Solo. Tim besutan Paul Munster itu bakal memakai Stadion Manahan, Solo sebagai homebase mereka di lanjutan kompetisi Liga 1 2020-2021 yang rencananya kembali bergulir Februari 2021.
Selain itu, klub juga merubah nama dari Bhayangkara FC menjadi Bhayangkara Solo FC.
Soal hal ini, Awan sendiri tak terlalu memusingkannya. Baginya, bermain sepakbola di mana saja tetap sama, tetap harus mengeluarkan seluruh kemampuan agar bisa memenangi pertandingan.
"Berpindah ke Solo atau berkandang di mana pun tidak ada masalah. Tentunya ini akan menjadi semangat dan harapan baru untuk saya, agar bisa lebih baik lagi menghadapi kompetisi," tutur Awan.
"Selagi tidak merugikan satu sama lain, menurut saya tidak ada masalah," pungkas kiper yang sempat dipinjamkan ke PSIS Semarang tersebut.
Baca Juga: Senyum Lebar Pemain Manchester City Singkirkan MU dari Liga Champions
Berita Terkait
-
Rekor Pertemuan Indonesia vs Vietnam Jelang Duel Panas di Fase Grup Piala AFF 2026
-
Media Vietnam Soroti Reaksi John Herdman yang Kaget Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF
-
Profil Anak John Herdman yang Pernah Bikin Timnas Indonesia U-20Kewalahan
-
John Herdman Bakal Tanding Lawan Eks Pelatih Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Bak Langit dan Bumi, Ini Beda Statistik John Herdman vs Pelatih Vietnam
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Relawan Ungkap 7 Kejanggalan hingga Dugaan Mistis Dalam Penemuan Syafiq Ali di Gunung Slamet
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?